Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Italia, AC Milan Kalahkan AS Roma

Kompas.com - 26/02/2018, 06:13 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

 

ROMA, KOMPAS.com - AC Milan terus mencatat tren positif. AS Roma menjadi korban terbaru pasukan Gennaro Gattuso pada pertandingan pekan ke-26 Serie A - kasta teratas Liga Italia, Minggu (25/2/2018) atau Senin dini hari WIB.

Pada pertandingan di Stadion Olimpico itu, AC Milan yang bertindak sebagai tamu menang 2-0 atas tuan rumah berkat gol Patrick Cutrone (48') dan Davide Calabria (74'). Inilah kemenangan kelima beruntun Milan di segala ajang.

Duel AS Roma vs AC Milan berlangsung seru dan berimbang pada babak pertama. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

(Baca Juga: Duo Penembak Jitu Barcelona yang Lampaui Cristiano Ronaldo)

Tiga menit babak kedua berjalan, AC Milan memecah kebuntuan. Bermula dari umpan Suso, Patrick Cutrone mengonversinya untuk menaklukkan Alisson Becker.

Davide Calabria menggandakan keunggulan AC Milan pada meit ke-74. Umpan 1-2 dengan Nikola Kalinic diselesaikan jebolan Akademi Milan untuk mengubah skor menjadi 2-0.

Skor 2-0 ini tak berubah hingga hasil pertandingan. AS Roma pun gagal menembus empat besar karena tertahan di posisi kelima dengan 50 poin.

(Baca Juga: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persis Solo Kalahkan Sang Juara Liga 1)

AC Milan tetap berada di posisi ketujuh dengan 44 angka. Mereka kalah selisih gol dari Sampdoria.

AS Roma 0-2 AC Milan (Patrick Cutrone 48', Davide Calabria 74')

AS Roma (4-2-3-1): 1-Alisson Becker; 25-Bruno Peres, 20-Federico Fazio, 44-Kostas Manolas, 11-Aleksandar Kolarov; 6-Kevin Strootman, 7-Lorenzo Pellegrini (30-Gerson 80'), 4-Radja Nainggolan (9-Edin Dzeko 64'); 17-Cengiz Under (23-Gregoire Defrel 73'), 14-Patrik Schick, 8-Diego Perotti

Pelatih: Eusebio Di Francesco

AC Milan (4-3-3): 99-Gianluigi Donnarumma; 2-Davide Calabria, 13-Alessio Romagnoli, 19-Leonardo Bonucci, 68-Ricardo Rodriguez; 79-Franck Kessie, 21-Lucas Biglia, 5-Giacomo Bonaventura (18-Ricardo Montolivo 90'); 8-Suso (11-Fabio Borini 82'), Hakan Calhanaglu; 63-Patrick Cutrone (7-Nikola Kalinic 67')

Pelatih: Gennaro Gattuso

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com