Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guardiola: Laporte Jago Beri Umpan dan Bagus dalam Duel Udara

Kompas.com - 31/01/2018, 13:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengungkapkan alasan pembelian Aymeric Laporte dari Atheltic Bilbao.

Manchester City mendatangkan Laporte dari Atheltic Bilbao dengan harga 65 juta euro atau sekitar Rp 1,08 triliun.

Harga tersebut memasukkan Laporte dalam daftar bek-bek termahal di dunia.

Guardiola mengungkap kelebihan Laporte hingga Manchester City rela membayar mahal sang pemain.

Baca juga : Resmi, Man City Boyong Laporte yang Jadi Bek Termahal dalam Sejarah Klub

"Laporte masih muda dan bermain dengan kaki kiri," kata Guardiola seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Dia telah bermain sejak masih sangat muda di Liga Spanyol dan ia begitu jago dalam memberikan umpan serta bagus dalam duel udara," ujar Guardiola.

Guardiola pun senang bukan main karena Manchester City mampu mendatangkan bek dengan karakteristik yang sangat ia idamkan.

Pelatih berkebangsaan Spanyol tersebut yakin bahwa Laporte sesuai dengan kebutuhan Manchester City saat ini.

Manchester City saat ini masih berjuang di empat ajang berbeda.

Baca juga: Habiskan 9 Triliun Rupiah untuk Belanja Pemain, Ini Kata Pep Guardiola

Jadwal padat tentu membuat stok bek yang Manchester City saat ini rawan terkena cedera.

Kehadiran Laporte membuat Guardiola tak perlu mengkhawatirkan kedalaman Manchester City di lini pertahanan mereka. (Sri Mulyati)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com