Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cetak Hat-trick Sempurna, Gol Pertama Sergio Aguero Disangsikan

Kompas.com - 21/01/2018, 10:46 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Editor

Sumber BolaSport

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester City menang 3-1 atas Newcastle United pada pertandingan pekan ke-24 Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (20/1/2018). Sergio Aguero menjadi bintang dengan mencatat perfect hat-trick alias trigol sempurna.  

Sergio Aguero sukses mempersembahkan trigol untuk Manchester City melalui sundulan pada menit ke-34, tendangan penalti pakai kaki kanan pada menit ke-63, dan kaki kiri pada menit ke-83. Gol balasan Newcastle dicetak Jacob Murphy pada menit ke-67.

Inilah perfect hat-trick kedua dicetak Aguero di Liga Inggris. Trigol sempurna itu adalah istilah bagi pemain yang mencetak gol dengan cara berbeda - kaki kiri, kaki kanan, dan kepala - dalam satu pertandingan.  

Kendati demikian, gol pertama Aguero sempat disangsikan. Banyak pihak yang beranggapan bahwa lesatan tersebut adalah milik Kevin De Bruyne selaku pengirim umpan.

Umpan silang melengkung De Bruyne dari sisi kanan pertahanan Newcaste United tampak gagal dijangkau oleh tandukan Aguero, tetapi bola tetap meluncur deras ke gawang Newcaslte United yang dikawal kiper Karl Darlow.

(Baca Juga: Komentar Mourinho Setelah Manchester United Hanya Menang Tipis dari Burnley)

Menanggapi hal tersebut, Aguero menegaskan bahwa gol tersebut adalah benar-benar dicetak oleh dirinya.

"Tentu saja itu adalah gol saya. Saya pikir bola telah menyentuh rambut saya, jadi gol itu adalah 100 persen milik saya!" Ucap Aguero seperti dikutip BolaSport.com dari BT Sport.

Selain menanggapi soal golnya itu, Aguero juga mengaku sangat senang Manchester City kembali meraih kemenangan setelah pada pekan sebelumnya meraih kekalahan pertama di Liga Inggris setelah takluk 3-4 dari Liverpool.

"Kami sangat senang dengan kemenangan ini. Kami sangat membutuhkan hasil ini setelah meraih hasil buruk pada pekan lalu," kata Aguero.

"Ini adalah musim yang sangat panjang dan kami belum memenangi gelar apapun. Kami wajib melanjutkan hasil ini pada pertandingan berikutnya," tuturnya.

Berikutnya, Manchester City bakal melakoni dua laga tandang ke markas Bristol City dalam laga keg 2 semifinal Piala Liga Inggris pada Selasa (23/1/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB dan Cadiff City pada ronde keempat Piala FA, Minggu (28/1/2018).

Setelah itu, Manchester City akan menjamu West Bromwich Albion dalam laga pekan ke-25 Liga Inggris di Stadion Etihad, Rabu (31/1/2018) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. (Verdi Hendrawan) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com