Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra Sjafri Beri Pujian kepada Saddil Ramdani

Kompas.com - 09/10/2017, 18:05 WIB

KOMPAS.com - Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, memuji penampilan Saddil Ramdani dalam laga melawan Timnas U-19 Thailand di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (8/10/2017). Dalam laga yang dimenangi Indonesia dengan skor 3-0 itu, Saddil ikut mencetak gol.

Pemain Persela Lamongan tersebut menjadi pencetak gol ketiga bagi skuad Garuda Nusantara. Dua gol perdana dicetak oleh Witan Sulaeman dan Syahrian Abimanyu.

Pertandingan ini memang menjadi sebuah momen kebahagiaan bagi Saddil. Pasalnya, waktu Piala AFF U-18 2017 bulan lalu di Myanmar, Saddil membuat kesalahan dengan menyikut salah satu pemain Thailand pada akhir babak pertama.

Baca Juga: Cetak Gol ke Gawang Thailand, Saddil Ramdani Bersyukur dan Lega

Saddil melakukan hal itu karena dia merasa sakit di lutut seusai berbenturan dengan pemain Thailand tersebut. Walhasil, Saddil mendapatkan kartu merah sehingga Timnas U-19 harus bermain dengan 10 pemain pada setengah laga semifinal Piala AFF U-18 2017.

Laga tersebut berujung kekalahan bagi Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan. Timnas U-19 menyerah dalam drama adu penalti setelah pertandingan selama 90 menit berakhir imbang tanpa gol.

"Mulai waktu di Myanmar, kami semua tahu bahwa sebagian masyarakat Indonesia cukup kecewa dengan Saddil akibat kartu merah tetapi dari sana, Saddil tidak menyerah dan berusaha untuk bangkit," kata Indra.

Baca Juga: Aji Santoso Tegur Saddil soal Kartu Merah Piala AFF U-18

"Saat ini, Saddil membuktikannya. Saya pikir ini bisa buat sedikit adem pandangan masyarakat kepada Saddil," ucap Indra menambahkan.

Saddil dan Asnawi Mangkualam merupakan pemain baru di skuad Timnas U-19 dan baru bergabung jelang Piala AFF U-19 2017. Sebelumnya, kedua pemain itu dipercaya untuk membela Timnas U-22 Indonesia pada SEA Games 2017 Malaysia.

Kedua pemain itu kemungkinan besar akan ikut diboyong ke Korea Selatan untuk mengikuti laga Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 pada akhir Oktober 2017. Indra memiliki sebuah harapan kepada Saddil dan Asnawi.

"Mudah-mudahan Saddil dan Asnawi yang baru bergabung bisa segera beradaptasi lebih baik lagi dengan kami," kata Indra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com