Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo Tidak Akan Pernah Melupakan Manchester United

Kompas.com - 04/10/2017, 09:03 WIB

KOMPAS.com - Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mengatakan bahwa dirinya tidak akan melupakan Manchester United. Pengalamannya di Old Trafford telah mengubahnya menjadi pemain seperti sekarang.

Ronaldo mengungkapkan hal tersebut saat diwawancarai oleh bekas rekan satu timnya di Man United, Rio Ferdinand.

"Saya datang, saya melakukan musim yang fantastis. Saya terus meningkat dalam setiap musim," ujar Ronaldo dilansir dari Marca.

Baca Juga: Ronaldo di Ambang Rekor Terburuk bersama Real Madrid

"Itu adalah pengalaman hebat dan saya tidak pernah melupakan The Red Devils," tambahnya.

Ronaldo berada di Man United dalam rentang musim 2003 hingga 2009. Bersama tim berjulukan The Red Devils itu, pemain asal Portugal tersebut berhasil meraih tiga gelar Liga Inggris dan satu gelar Liga Champions.

Sukses bersama Setan Merah, pada tahun 2009 Ronaldo memutuskan pindah ke Santiago Bernabeu, markas Real Madrid, tempat di mana dia sudah mengoleksi tiga gelar Liga Champions dan dua titel La Liga hingga kini. Dia juga mengungkapkan kekagumannya terhadap para penggemar Real Madrid.

Baca Juga: Ronaldo Beri Klarifikasi soal Rumor Akan Tinggalkan Bernabeu

"Saat saya mendarat di Madrid, saya mulai merasakan atmosfer yang luar biasa. Saya pikir itu hari tersebut ada pertandingan karena banyak orang yang datang," ungkapnya.

"Semua orang ini datang ke sini hanya untuk menemuiku. Itu sangat mengejutkan saya dan itu adalah hal yang luar biasa," tambah bekas pemain Sporting CP ini.

Ronaldo juga mengungkapkan alasan pindah ke Spanyol. Dia mengaku ingin mencari tantangan baru untuk menunjukkan kualitasnya sebagai pemain yang bisa membuat perbedaan.

Awal musim ini performa Ronaldo di ajang Liga Spanyol kurang begitu bagus. Sempat absen dalam empat laga perdana karena skors lima pertandingan domestik menyusul aksi mendorong wasit dalam ajang Piala Super Spanyol, pemain 32 tahun ini juga belum mampu mencetak gol dalam tiga pertandingan setelah kembali dari hukuman itu.

Performa dalam ajang La Liga ini berbanding terbalik dengan aksinya dalam Liga Champions. Dari dua pertandingan yang dilakoni, peraih empat gelar Ballon d'Or ini sudah mengemas empat gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com