Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris, Chelsea dan Arsenal Bermain Imbang Tanpa Gol

Kompas.com - 17/09/2017, 21:56 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber BolaSport

LONDON, KOMPAS.com - Chelsea hanya bermain imbang tanpa gol kala menjamu Arsenal dalam lanjutan Premier League di Stadion Stamford Bridge, Minggu (17/9/2017).

Pada babak pertama, di luar dugaan Arsenal justru mampu menekan Chelsea.

Pasukan Arsene Wenger berhasil menghasilkan 10 tendangan dibanding Chelsea yang hanya empat tendangan.

Tercatat, Arsenal memiliki peluang secara beruntun melalui sundulan Danny Welbeck pada menit ke-16 dan tembakan jarak dekat Alexandre Lacazette di menit ke-17 yang masih mampu ditahan Thibaut Courtois.

Juga, The Gunners dapat satu peluang emas melalui tendangan Aaron Ramsey yang masih membentur tiang di menit ke-41.

Sedangkan Chelsea hanya memiliki satu peluang emas ketika Pedro berhadapan satu lawan satu dengan Petr Cech.

Di babak kedua, Chelsea dan Arsenal langsung menurunkan dua pemain andalan mereka di bangku cadangan.

Arsene Wenger memasukan Alexis Sanchez menggantikan Lacazette di menit ke-66.

Sementara itu, Antonio Conte memainkan Eden Hazard menggantikan Wilian di menit ke-70.

Arsenal sebenarnya mampu mencetak gol di menit ke-76 melalui Skhodran Mustafi memanfaatkan tembakan bebas Granit Xhaka namun sayang gol tersebut dianulir wasit karena offside.

Petaka menghampiri Chelsea pada menit ke-87 setelah bek tengah mereka, David Luiz dihukum kartu merah langsung setelah melakukan tekel terhadap Sead Kolasinac.

Hingga akhir pertandingan Arsenal gagal memanfaatkan keadaan saat Chelsea bermain dengan sepuluh pemain dan kedudukan tetap imbang 0-0.

Chelsea 0-0 Arsenal

Chelsea : 33-Thibaout Courtois, 24-Gary Cahill, 30-David Luiz, 28-Cesar Azpilicueta, 3-Marcos Alonso, 4-Cesc Fabregas, 22-Wilian (10-Eden Hazard 70'), 15-Victor Moses, 11-Pedro (14-Tiemoue Bakayoko 46'), 7-N'Golo Kante, 9-Alvaro Morata (27-Andreas Christensen 89').
Pelatih : Antonio Conte

Arsenal : 33-Petr Cech, 18-Nacho Monreal, 6-Laurent Koscielny, 20-Shkodran Mustafi, 31-Sead Kolasinac, 24-Hector Bellerin, 8-Aaron Ramsey, 29-Granit Xhaka, 23-Danny Welbeck (12-Olivier Giroud 73'), 9-Alexandre Lacazette (7-Alexis Sanchez 66'), 17-Alex Iwobi (35-Mohamed Elneny 80')
Pelatih : Arsene Wenger

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Zvonimir Boban Bahas Realita Menyakitkan Level Timnas Italia

Zvonimir Boban Bahas Realita Menyakitkan Level Timnas Italia

Internasional
Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Internasional
Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Timnas Indonesia
Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Internasional
Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Internasional
Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Internasional
Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Internasional
Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Internasional
PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Internasional
Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Internasional
Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Internasional
Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com