Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Koeman Optimistis Sigurdsson Pindah ke Everton

Kompas.com - 07/08/2017, 11:27 WIB

KOMPAS.com - Manajer Everton, Ronald Koeman, memberikan indikasi timnya segera mendapatkan gelandang Swansea City, Gylfi Sigurdsson.

Pemain internasional Islandia tersebut sudah dikaitkan dengan perpindahan ke Goodison Park sepanjang musim panas ini. Everton berusaha merealisasikan transfer dengan tawaran senlai 40 juta poundsterling (sekitar Rp 695,837 miliar) tetapi ditolak Swansea, yang menginginkan 50 juta poundsterling (sekitar Rp 869,797 miliar).

Manajer Swansea, Paul Clement, baru-baru ini mengatakan bahwa tidak ada yang berubah soal transfer Sigurdsson. Tetapi usai pertandingan persahabatan Everton vs Sevilla yang berakhir 2-2, Minggu (6/8/2017), Koeman menyatakan optimismenya bahwa pemain 27 tahun itu akan pindah.

"Semua orang tahu kami sedang mencari tiga pemain lagi (gelandang kiri, bek, full-back kiri), seorang pemain yang bisa bermain di dua posisi, pemain sayap dan striker. Itulah gambarannya," ujar Koeman kepada Sky Sports News.

"Kami sudah dekat dengan Sigurdsson. Meskipun demikian, kami harus menunggu karena kesepakatan belum terjadi."

Bukan cuma Everton yang tertarik kepada mantan pemain Tottenham Hotspur ini. Juara Premier League musim 2015-2016, Leicester City, pun menaruh minat dan telah memberikan penawaran yang sama seperti Everton (40 juta poundsterling), tetapi juga ditolak Swansea.

Sigurdsson pindah ke Swansea pada musim panas 2014. Selama bersama klub tersebut, dia mencetak 37 gol dan 30 assist dalam 131 pertandingan kompetitif. Musim lalu, Sigurdsson memberikan kontribusi sembilan gol dan 13 assist dalam 38 pertandingan Premier League.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thailand Open 2024: Ganda Putra Habis, 7 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Hasil Thailand Open 2024: Ganda Putra Habis, 7 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Badminton
Pelatih Inter Miami Sengaja Simpan Messi

Pelatih Inter Miami Sengaja Simpan Messi

Liga Lain
Semifinal Championship, Persib Lapar Kemenangan Saat Jamu Bali United

Semifinal Championship, Persib Lapar Kemenangan Saat Jamu Bali United

Liga Indonesia
Alasan Elkan Baggott Tidak Dipanggil Timnas

Alasan Elkan Baggott Tidak Dipanggil Timnas

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Maju Pukul 16.00 WIB

Jadwal Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Maju Pukul 16.00 WIB

Timnas Indonesia
Alasan Ribka Sugiarto Mundur dari PBSI

Alasan Ribka Sugiarto Mundur dari PBSI

Badminton
Tiket Semifinal Championship Series Persib Vs Bali United Habis, Suporter Tim Tamu Dilarang Hadir

Tiket Semifinal Championship Series Persib Vs Bali United Habis, Suporter Tim Tamu Dilarang Hadir

Liga Indonesia
Chelsea dan Kualifikasi Liga Eropa, Langkah yang Tepat Bagi Cole Palmer

Chelsea dan Kualifikasi Liga Eropa, Langkah yang Tepat Bagi Cole Palmer

Liga Inggris
Proposal Penghapusan VAR di Premier League Diyakini Bakal Gugur

Proposal Penghapusan VAR di Premier League Diyakini Bakal Gugur

Liga Inggris
Daftar Skuad Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tanpa Maarten Paes dan Elkan Baggott

Daftar Skuad Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tanpa Maarten Paes dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Lupakan Cedera, Apriyani Rahayu Bersiap Menuju Olimpiade Paris 2024

Lupakan Cedera, Apriyani Rahayu Bersiap Menuju Olimpiade Paris 2024

Badminton
Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Badminton
PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

Badminton
Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Badminton
Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com