Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibrahimovic Tampil di Final Liga Europa Versus Ajax?

Kompas.com - 21/05/2017, 12:12 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Zlatan Ibrahimovic sudah sembuh dari cedera dan siap membela Manchester United pada laga final Liga Europa kontra Ajax Amsterdam? Harapan itu mungkin muncul melihat unggahan Ibrahimovic di media sosial. 

Melalui akun Instagram pribadinya, Ibrahimovic mengunggah video dirinya sedang berjalan di kolam renang sebagai bagian dari rehabilitasi cedera lututnya pada Sabtu (20/5/2017). Tetapi, yang palung mengejutkan dari unggahan tersebut adalah caption dari video tersebut.

Ibrahimovic menulis, "Siap untuk menghadapi final".

 

Ready for the final

A post shared by IAmZlatan (@iamzlatanibrahimovic) on May 20, 2017 at 6:04am PDT

 

Tulisan tersebut mengacu kepada pertandingan final Liga Europa yang mempertemukan Manchester United dengan Ajax Amsterdam di Stadion Friend Arena, Rabu (24/5/2016) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Hanya, melihat kondisi cedera dan proses penyembuhannya, amat sulit bagi Ibrahimovic tampil di final Liga Europa. Apalagi, cedera lutut biasanya membutuhkan waktu recovery cukup lama. 

Ibrahimovic mengalami cedera lutut di pertandingan leg 2 babak perempat final Liga Europa melawan Anderlecht (21/4/2017). Cedera yang dialami striker Swedia itu bahkan sempat memunculkan kekhawatiran akan menjadi akhir dari perjalanan karier sang pemain.

Sebagai bagian dari penanganan cedera, Ibrahimovic menjalani operasi di UPMC Sports Medicine di Pittsburgh, Amerika Serikat, dan ditangani oleh dokter Freddie Fu, M.D. serta Volker Musahl, M.D pada Senin (1/5/2017).

Setelah itu, Ibrahimovic juga menjalani rehabilitasi di UPMC dan akan tetap berada di bawah pengawasan kedua dokter tersebut. Dalam kondisi normal, butuh waktu sekitar enam bulan bagi Ibrahimovic untuk bisa kembali bermain. 

Meski demikian, postingan Ibrahimovic tersebut tentu sangat diamini oleh Man United dan semua pendukungnya. Pasalnya, dia merupakan andalan utama Setan Merah sepanjang musim 2016-2017 dengan torehan 28 gol dan 10 assist dari 46 pertandingan di semua ajang. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Sports
Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com