Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hanya Satu Klub Jerman Mampu Rekrut Yaya Toure

Kompas.com - 19/05/2017, 07:52 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Agen Yaya Toure, Dimitri Seluk, mengklaim bahwa cuma ada satu klub Jerman yang mampu merekrut kliennya, yaitu Bayern Muenchen.

Pernyataan tersebut dilontarkan Seluk ketika membahas masa depan Toure. Gelandang asal Pantai Gading itu bakal berstatus bebas transfer setelah kontraknya bersama Manchester City berakhir pada 30 Juni 2017.

Diakui Seluk, sejumlah klub telah melayangkan tawaran, tetapi pihaknya belum memutuskan. Sebagai syarat, klub peminat harus bermain di level atas dan memiliki kans juara.

"Tidak semua klub bisa merekrut Toure. Contohnya di Bundesliga, hanya Bayern Muenchen cocok dengan level dia," ujar Seluk.

Atas dasar itu pula, pihak Toure memprioritaskan tim-tim papan atas Eropa, termasuk Italia. Dari negara yang terakhir disebut, Inter Milan dan AS Roma diwartakan masuk daftar peminat.

Baca juga: Mengulik Rotasi Real Madrid, Jiplakan dari Barcelona Era Van Gaal

Dengan hasrat untuk bersaing di level atas, Toure pun tidak tertarik pindah ke China, meskipun ada iming-iming gaji besar.

"Kami tidak akan menimbang proposal dari China atau Amerika Serikat," kata Seluk.

Pindah ke klub baru sebenarnya bukanlah satu-satunya opsi untuk Toure. Manchester City juga dikabarkan berniat menambah masa bakti pemain berusia 33 tahun itu.

Untuk kabar terakhir, Seluk mengaku belum dapat pemberitahuan resmi dari pihak klub.

"Dalam sepak bola, semua bisa terjadi. Namun, saya bisa mengatakan bahwa Toure akan berstatus bebas transfer dan bebas memilih klub baru," ucap Seluk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bali United Maksimalkan Regulasi '6+2' Liga 1, Datangkan Maruoka

Bali United Maksimalkan Regulasi "6+2" Liga 1, Datangkan Maruoka

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Internasional
Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Internasional
Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Internasional
Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Internasional
Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Internasional
Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Internasional
Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Internasional
Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Internasional
Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com