Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tendangan Bebas Alexis Sanchez Bawa Arsenal Taklukkan Middlesbrough

Kompas.com - 18/04/2017, 06:36 WIB

MIDDLESBROUGH, KOMPAS.com - Arsenal meraih kemenangan 2-1 atas Middlesbrough dalam laga Premier League, kasta teratas Liga Inggris, di Stadion Riverside, Senin (17/4/2017).

Gol Arsenal dicetak oleh Alexis Sanchez (menit ke-42) dan Mesut Oezil (71'), sedangkan gol Middlesbrough datang dari lesakan Alvaro Negredo (50').

Berdasarkan catatan premierleague.com, Arsenal memang tampil lebih mendominasi. Mereka memimpin penguasaan bola hingga 64,8 persen.

Dari segi peluang, klub berjulukan The Gunners ini memiliki 12, sedangkan Middlesbrough mempunyai 13 kesempatan.

Middlesbrough memulai pertandingan dengan mengambil inisiatif serangan. Bahkan, mereka sanggup melepaskan tiga tembakan hanya dalam 15 menit pertama.

Namun, pelan tetapi pasti, Arsenal menemukan tempo permainan yang diinginkan hingga berhasil menceploskan gol pembuka via sepakan free-kick Sanchez pada menit ke-42.

Gol Sanchez merupakan gol ke-3.000 Arsenal dalam laga tandang di Liga Inggris. Torehan The Gunners tersebut cuma berada di bawah Manchester United (3.226).

Sanchez juga mengukuhkan diri sebagai ahli free kick Arsenal. Total lima gol tendangan bebasnya di Premier League hanya kalah dari striker legendaris The Gunners, Thierry Henry (12).

Selain Sanchez, Alex Oxlade-Chamberlain menjadi pemain Arsenal yang menonjol pada 45 menit pertama. Dia mampu melewati lawan sebanyak tiga kali, melakukan empat sapuan, dan mengirimkan enam umpan silang!

Memasuki babak kedua, Middlesbrough lagi-lagi mencoba memegang kendali permainan.

Upaya tuan rumah ini akhirnya membuahkan gol pada menit ke-50 lewat sontekan jarak dekat Negredo yang memanfaatkan umpan silang Stewart Downing.

Arsenal telah kemasukan 18 gol dari tujuh pertandingan tandang terakhir di semua kompetisi.

Sebelas menit kemudian, Middlesbrough kembali mengancam gawang Arsenal. Akan tetapi, sundulan Daniel Ayala masih dapat dimentahkan Petr Cech.

Tersengat dengan gempuran Middlesbrough, Arsenal mencoba keluar dari tekanan. Mereka pun mampu menambah gol via tendangan kaki kanan Oezil pada menit ke-71.

Artinya, Oezil terlibat untuk empat gol Arsenal dalam empat laga terakhir di Premier League (dua gol, dua assist).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com