Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rp 180 Miliar, Total Uang dari Go-Jek dan Traveloka untuk Liga 1

Kompas.com - 10/04/2017, 21:54 WIB

KOMPAS.com - Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, mengungkap kontribusi dana dari dua sponsor utama Liga 1, Go-Jek dan Traveloka. Dua perusahaan berbasis aplikasi tersebut menggelontorkan total uang sebesar Rp 180 miliar.

Go-Jek dan Traveloka resmi diperkenalkan sebagai dua sponsor utama Liga 1 di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Senin (10/4/2017) sore WIB.

Acara peresmian ini juga dihadiri para petinggi PSSI, PT Liga Indonesia Baru (LIB), dan perwakilan pihak Go-Jek dan Traveloka.

Ada pula representasi dari tvOne, selaku pemegang hak siar Liga 1 musim 2017, serta perwakilan pemain dari 18 klub peserta.

"Go-Jek dan Traveloka masing-masing mengeluarkan Rp 90 miliar untuk Liga 1. Maka, nama mereka yang tercantum dalam titel," ucap Edy.

Sementara itu, Chief Marketing Offier Go-Jek Indonesia, Piotr Jakubowski, mengatakan, kerja sama ini terjalin lantaran visi Liga 1 yang selaras dengan visi Go-Jek.

"Sebuah kesempatan besar kami bisa bekerja sama dengan PT LIB. Kompetisi ini akan menumbuhkan geliat ekonomi kerakyatan yang sesuai dengan visi kami," tutur Piotr.

Mengamini pernyataan Piotr, Head of Marketing Traveloka, Dannis Muhammad, mengatakan, pihaknya menyambut positif kolaborasi ini.

"Dalam kompetisi nanti, kami menyadari akan ada mobilitas yang tinggi. Kami siap membantu PT LIB. Kami ingin menjadi bagian titik balik kebangkitan sepak bola Indonesia," kata Dannis.

Adapun Liga 1 bakal bergulir pada Sabtu (15/4/2017). Menjadi laga pembuka adalah partai Persib Bandung kontra Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). (Segaf Abdullah)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com