Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Kapten Bali United Bertekad Ukir Prestasi bersama Sriwijaya

Kompas.com - 31/03/2017, 13:23 WIB

KOMPAS.com - Mantan kapten tim Bali United, Bobby Satria, yang sekarang bergabung dengan Sriwijaya FC pada kompetisi Liga 1 2017, bertekad untuk bisa mengukir prestasi bersama Sriwijaya FC.

Bobby, yang sebelumnya pernah bermain untuk Sriwijaya FC pada musim kompetisi 2009- 2011, berhasil mempersembahkan dua gelar untuk Laskar Wong Kito.

Gelar juara yang direbut Bobby bersama Sriwijaya FC ialah Inter Island Cup dan Inter Community Shield.

Bek tengah Sriwijaya FC ini mengaku, walaupun baru bergabung pada laga uji coba melawan Cilegon United, Selasa (28/3/2017), dia merasa sudah tidak perlu lagi adaptasi.

Sebab, beberapa pemain sebelumnya sudah pernah bermain bersama, seperti Yanto Basna, Bio Paulin, serta Firdaus Ramadhan.

"Insya Allah bisa memberikan prestasi terbaik bersama Sriwijaya FC. Saya merasa tidak perlu lama untuk beradaptasi karena sebelumnya sudah pernah bergabung dengan klub ini dan juga beberapa pemain sudah pernah bermain bersama," kata Bobby.

Pemain yang memulai karier profesional di Persita Tangerang 2006-2007 ini diharapkan mampu mengisi kekosongan lini belakang Sriwijaya FC yang pemainnya sekarang banyak mengalami cedera, seperti Bio Paulin dan Ichsan Kurniawan.

Sementara itu, sekretaris tim Sriwijaya FC, Achmad Haris, mengaku, timnya sangat membutuhkan bek lini tengah karena Bio Paulin masih membutuhkan istirahat proses penyembuhan cedera yang terjadi pada Piala Presiden 2017 lalu.

"Sriwijaya FC sekarang hanya mempunyai dua posisi bek tengah, yaitu Firdaus Ramadhan dan Yanto Basna. Masuknya Bobby akan menambah kekuatan pada lini belakang," ujar Haris.

Menurut Haris, soal perekrutan Bobby, ada beberapa pertimbangan manajemen, salah satunya karena komunikasi sebelumnya tidak membutuhkan waktu lama.

Terlebih lagi, Bobby pernah menjadi bagian dari Sriwijaya FC.

"Kami ingin Bobby bukan hanya mengisi kekosongan lini belakang. Dia pernah merasakan gelar juara bersama Sriwijaya FC," kata Haris. (Noverta Salyadi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com