Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Tertinggal 2 Gol, Real Madrid Menang di Kandang Villarreal

Kompas.com - 27/02/2017, 04:37 WIB

VILLARREAL, KOMPAS.com - Real Madrid berhasil mengatasi ketertinggalan dua gol dan membalikkannya menjadi kemenangan 3-2 saat menghadapi Villarreal, pada pertandingan pekan ke-24 Divisi Primera La Liga, Minggu (26/2/2017) atau Senin dini hari WIB.

Pada laga di Stadion El Madrigal itu, tuan rumah sempat unggul dua gol terlebih dahulu melalui Manuel Trigueros (50') dan Cedric Bakambu (56'). Namun, tim tamu berbalik unggul lewat gol Gareth Bale (64'), penalti Cristiano Ronaldo (74'), dan sundulan Alvaro Morata (84').

Dengan hasil ini, Real Madrid kembali ke puncak klasemen sementara yang sempat diisi oleh Barcelona, beberapa jam sebelumnya. Real Madrid kini mengumpulkan 55 poin dari 23 laga.

Mereka unggul satu poin atas Barcelona yang telah memainkan 24 laga dan dua poin atas Sevilla. Adapun Villarreal berada di posisi keenam dengan koleksi 39 poin. 

Babak pertama berjalan dengan minim peluang. Sorotan utama pada 45 menit pertama adalah cedera yang dialami kiper Villarreal, Sergio Asenjo.

Intensitas serangan meningkat pada babak kedua. Villarreal kembali mengambil inisiatif serangan. Mereka berhasil mengukir gol pembuka pada menit ke-50 melalui tendangan Trigueros.

Hanya berselang enam menit, publik tuan rumah kembali bersorak seusai Bakambu dengan memukau menceploskan si kulit bulat. Dia memenangi duel dengan kapten Real Madrid, Sergio Ramos, sebelum menjebol Navas.

Tersengat dengan dua gol Villarreal, Real Madrid mencoba keluar dari tekanan. Pasukan Zinedine Zidane mampu mengatasi ketertinggalan setelah tandukan Bale (64') yang mengonversi umpan lambung Daniel Carvajal melesat mulus menggetarkan jala Andres Fernandez.

Gol ini memantik semangat para pemain Real Madrid. Mereka pun lebih sering menekan pertahanan tuan rumah.

Terpacu dengan gol Bale, Real Madrid terus mengurung pertahanan Villarreal. Mereka pun mendapat penalti pada menit ke-72 setelah Bruno Soriano menyentuh bola dengan tangan.

Sempat ada protes dari kubu Villarreal, tetapi wasit tetap pada putusannya. Ronaldo yang maju sebagai eksekutor menunaikan tugas dengan sempurna.

Zidane pun memasukkan Morata untuk menambah daya gedor timnya. Keputusan tersebut terbukti ampuh.

Morata sukses membawa Real Madrid unggul 3-2. Dia dengan tenang menyundul bola dari operan matang Marcelo. Gol ini rupanya menjadi penutup laga di El Madrigal.

Villarreal 2-3 (Trigueros 50', Cedric Bakambu 56' ; Gareth Bale 64', Cristiano Ronaldo 74'-pen, Alvaro Morata 83')

Villarreal (4-2-3-1): 1-Sergio Asenjo (13-Andres Fernandez 35'); 5-Mateo Musacchio, 2-Mario Gaspar, 11-Jaume Costa, 6-Victor Ruiz; 21-Bruno Soriano, 8-Jonathan dos Santos, 14-Trigueros (16-Rodri Hernandez 75'), 19-Samu Castillejo, 15-Adrian (7-Denis Cheryshev 57'); 17-Cedric Bakambu
Pelatih: Fran Escriba

Real Madrid (4-3-3): 1-Keylor Navas; 4-Sergio Ramos, 3-Pepe, 12-Marcelo, 2-Daniel Carvajal; 19-Luka Modric, 8-Toni Kroos, 14-Casemiro (22-Isco 58'); 7-Cristiano Ronaldo, 9-Karim Benzema (21-Alvaro Morata 77'), 11-Gareth Bale (17-Lucas Vazquez 89')
Pelatih: Zinedine Zidane

Wasit: Jesus Gil

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Endrick Tolak Dibandingkan dengan Pele, Ingin Cetak Sejarah Sendiri

Endrick Tolak Dibandingkan dengan Pele, Ingin Cetak Sejarah Sendiri

Internasional
Komdis PSSI Jateng Beri Hukuman Tegas untuk Pelaku di Ricuh Piala Bupati Semarang

Komdis PSSI Jateng Beri Hukuman Tegas untuk Pelaku di Ricuh Piala Bupati Semarang

Liga Indonesia
Oliver Kahn Bahas Kiper Jerman, Persaingan Neuer dan Ter Stegen

Oliver Kahn Bahas Kiper Jerman, Persaingan Neuer dan Ter Stegen

Internasional
4 Fakta Jelang Indonesia Vs Filipina: Hidup Mati Garuda

4 Fakta Jelang Indonesia Vs Filipina: Hidup Mati Garuda

Timnas Indonesia
Frenkie De Jong Gagal Bela Belanda di Euro 2024, Koeman Salahkan Barcelona

Frenkie De Jong Gagal Bela Belanda di Euro 2024, Koeman Salahkan Barcelona

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Pantang Meremehkan, Tetap Waspada Garuda!

Indonesia Vs Filipina: Pantang Meremehkan, Tetap Waspada Garuda!

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Filipina, Peran Kiper Persib untuk The Azkals

Timnas Indonesia Vs Filipina, Peran Kiper Persib untuk The Azkals

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Filipina, Christian Rontini Termotivasi Fan Garuda

Timnas Indonesia Vs Filipina, Christian Rontini Termotivasi Fan Garuda

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Kans Indonesia

Daftar Tim Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Kans Indonesia

Timnas Indonesia
Cerita Witan Sulaeman Naik Haji: Dapat Restu STY, Terharu Melihat Kabah

Cerita Witan Sulaeman Naik Haji: Dapat Restu STY, Terharu Melihat Kabah

Timnas Indonesia
Nesta Segera Latih Monza, Dua Kali Direkrut Galliani

Nesta Segera Latih Monza, Dua Kali Direkrut Galliani

Liga Italia
Indonesia Vs Filipina, Saat Shin Tae-yong Sedang Tak Baik-baik Saja…

Indonesia Vs Filipina, Saat Shin Tae-yong Sedang Tak Baik-baik Saja…

Timnas Indonesia
Giuliano Simeone, Penerus 'Dinasti' Simeone di Timnas Argentina

Giuliano Simeone, Penerus "Dinasti" Simeone di Timnas Argentina

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Garuda Tim Kuat Asia, Hormat dari Pelatih Lawan

Indonesia Vs Filipina: Garuda Tim Kuat Asia, Hormat dari Pelatih Lawan

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com