Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tekanan di Italia Lebih Besar daripada di Inggris

Kompas.com - 28/01/2017, 17:25 WIB
Wisnu Nova Wistowo

Penulis

ROMA, KOMPAS.com - Penyerang AS Roma, Edin Dzeko, merasa tekanan dari suporter di Serie A lebih besar ketimbang saat berkarier di Inggris ketika memperkuat Manchester City.

Performa Dzeko selama empat setengah musim di Manchester City cukup mengilap. Ia bahkan bisa mencetak 22 gol di Premier League.

Namun, pada musim terakhirnya ia hanya bisa mencetak empat gol dari 22 penampilan sebelum akhirnya memutuskan pindah ke Roma pada 2015.

Setelah cukup lambat dalam beradaptasi pada musim pertamanya bersama Roma, musim kedua Dzeko tampak menjanjikan.

Baca Juga:

 

Penyerang berusia 30 tahun ini telah mengoleksi 20 gol dari 29 penampilan di semua kompetisi musim ini. Namun, ia tetap dianggap sebagai pemain dengan reputasi yang terlalu banyak membuang peluang.

Pemain asal Bosnia ini pun mengungkapkan reaksi suporter saat ia gagal memaksimalkan peluang bagus lebih keras di Italia.

"Di Inggris ada tekanan lebih rendah. Jika Anda tidak bermain bagus, wajar mereka mengkritik Anda. Namun, kritikan adalah bagian dari pertandingan, jadi Anda harus menerimanya," kata Dzeko seperti dilansir IL Messaggero.

 

"Di Roma mirip seperti di Bosnia. Mereka tidak mengkritik Anda, melainkan menghina. Jadi, saya harus terbiasa dengan hal itu," tuturnya lagi. 

Dzeko mengungkapkan saat bermain sebagai tim tuan rumah, suporter hanya memaklumi tiga kali kegagalan dalam memaksimalkan peluang di depan gawang lawan.

Namun, saat tidak berhasil memaksimalkan peluang di kesempatan keempat, suporter pun akan mulai melayangkan hinaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com