Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Milan "Punya" Pembisik untuk Rekrut Messi

Kompas.com - 19/01/2017, 22:36 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Diego Milito menilai mantan klubnya, Inter Milan, punya kans untuk mendatangkan Lionel Messi dari Barcelona.

Masa depan Messi tengah diragukan. Kontrak bintang asal Argentina itu bersama Barcelona bakal berakhir pada 30 Juni 2018.

Kedua belah pihak sempat menjalani negosiasi, tetapi tidak menemui kata sepakat. Tak ayal, Messi dikhawatirkan bakal hengkang dengan status bebas transfer.

Menurut Milito, situasi itu bisa dimanfaatkan Inter dengan "mengutus" Javier Zanetti, yang kini menjabat sebagai wakil presiden.

Milito, Zanetti, dan Messi memang sempat bekerja sama di tim nasional Argentina. Bahkan, Zanetti pernah menjabat sebagai kapten jauh sebelum Messi.

"Zanetti memiliki hubungan luar biasa dengan Messi. Dia adalah orang yang mampu meyakinkan Messi untuk datang ke Inter. Transfer tersebut bakal terasa luar biasa," tutur Milito.

Hanya, skenario tersebut ditepis oleh ayah sang pemain, Jorge Messi. Dia melihat terlalu jauh untuk membicarakan wacana transfer anaknya.

Terlebih lagi, Barcelona masih memiliki 18 bulan untuk meyakinkan Messi terkait kontrak baru.

"Tidak ada kemungkinan buruk perihal kepergian Messi," tutur sang ayah.

Buat Barcelona, Messi memang terlalu berharga dilepas. Dia tergolong produktif dengan catatan 483 gol dan 221 assist dalam 557 partai bersama tim beralias La Blaugrana.

Berkat Messi pula, Barcelona meraih berbagai gelar, termasuk delapan trofi La Liga dan empat gelar Liga Champions.

Juara Barcelona 5-0 Las Palmas: Rekor Messi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com