Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Neymar Lebih Berharga daripada Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Kompas.com - 17/01/2017, 06:39 WIB

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi memang mendominasi penghargaan pemain terbaik dunia dalam enam tahun terakhir. Namun, soal pemain paling berharga dan bernilai jual, mereka kalah dari Neymar.

Dilansir dari BBC, Neymar kini berstatus sebagai pemain paling berharga di Eropa. Hal ini merupakan hasil penelitian dari CIES Football Observatory.

Nilai jual Neymar diperkirakan mencapai 216 juta poundsterling atau sekitar Rp 3,465 triliun!

Angka itu jauh di atas Lionel Messi (149) dan Paul Pogba (136) yang tepat berada di bawahnya.

Di mana posisi Cristiano Ronaldo? Megabintang Real Madrid asal Portugal itu ternyata berada di posisi ke-7 dengan nilai "cuma" 111 juta poundsterling.

Hasil penelitian CIES ini memang tak melulu menganalisis nilai kontrak dan performa para pesepak bola pada saat ini.

Mereka menggunakan algoritma khusus yang memasukkan sejumlah unsur penilaian, seperti performa, karakteristik, umur, dan durasi kontrak pemain.

Ronaldo bisa jadi melorot di peringkat ke-7 karena faktor umur. Dibandingkan pemain lain di posisi 10 besar, hanya Ronaldo yang usianya sudah menyentuh kepala tiga.

Beberapa pemain tenar lain berada di luar posisi 10 besar. Di antara mereka ada Gareth Bale di posisi ke-14 (73,8), Anthony Martial (81), Raheem Sterling (75), dan Jamie Vardy (45).

10 pemain paling berharga di Eropa (dalam juta poundsterling):

1. Neymar Jr, Barcelona - Brasil (216)
2. Lionel Messi, Barcelona - Argentina (149)
3. Paul Pogba, Manchester United - Perancis (136)
4. Antoine Griezmann, Atletico - Perancis (132)
5. Luis Suarez, Barcelona - Uruguay (127)
6. Harry Kane, Tottenham - Inggris (122)
7. Cristiano Ronaldo, Real Madrid - Portugal (111)
8. Paulo Dybala, Juventus - Argentina (99,9)
9. Dele Alli, Tottenham - Inggris (96)
10. Eden Hazard, Chelsea - Belgia (89)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com