Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/10/2016, 17:47 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo dan rekan-rekannya di Real Madrid sukses menggulung Legia Warsawa dalam laga penyisihan Grup F Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Selasa (18/10/2016) waktu setempat.

El Real meraih kemenangan telak 5-1 berkat lesakan Gareth Bale, Marco Asensio, Lucas Vazquez, Alvaro Morata, dan gol bunuh diri pemain Legia, Tomasz Jodlowiec.

Pada partai tersebut, Ronaldo memang tidak mencatatkan namanya di papan skor. Ia cuma sekadar menciptakan assist untuk gol Asensio dan Morata.

Meski begitu, seusai pertandingan, Ronaldo ditemui oleh seorang tamu spesial. Dia adalah mantan penggawa tim nasional Belanda, Fernando Ricksen.

Ricksen, yang kini berusia 40 tahun, menemui Ronaldo dengan menggunakan kursi roda. Ricksen didampingi sang istri, Veronika, beserta anak perempuannya, Isabella.

Seperti yang telah diketahui, Ricksen terserang penyakit berbahaya ALS (amyotrophic lateral sclerosis) sejak Oktober 2013. Kondisi tersebut membuat eks bek kanan Glasgow Rangers itu mengalami kelumpuhan.

Saat berjumpa dengan Ronaldo, Ricksen terlihat bahagia. Ronaldo kemudian memberikan kaus Real Madrid bertuliskan namanya kepada Ricksen, dan berfoto bersama.

Presiden Real Madrid, Florentino Perez, juga menemui Ricksen. Ia turut mengabadikan momen bersama sang legenda Belanda tersebut.

Pertemuan ini berawal dari inisiatif agen Ronaldo, Jorge Mendes. Beberapa pekan lalu, sang agen mengundang Ricksen untuk berkunjung ke Madrid melalui media sosial.

Kala masih aktif bermain, Ricksen pernah menorehkan kesukesan bersama Rangers dan Zenit St Petersburg. Di kedua klub tersebut, Ricksen berperan mempersembahkan sejumlah gelar juara domestik.

Adapun bersama timnas Belanda, Ricksen aktif bermain dalam kurun waktu 2000-2003 dan menorehkan 12 penampilan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com