Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Callejon Merindukan Spanyol

Kompas.com - 04/10/2016, 10:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber AS


NAPLES, KOMPAS.com - Penyerang Jose Callejon mengaku merindukan Spanyol. Namun, hal tersebut bukan berarti Callejon ingin memangkas kontraknya dengan Napoli demi kembali ke negaranya.

Callejon bergabung dengan Napoli dari Real Madrid pada Juli 2013. Hanya tampil sebanyak 57 pertandingan di Real Madrid membuat Callejon memutuskan pindah.

Namun, karier penyerang berusia 29 tahun tersebut lebih mengkilap di Serie A. Dia mencetak 50 gol dari 167 penampilan untuk Napoli.

Selain itu, Callejon sukses mencicipi gelar Coppa Italia 2013-2014 dan dia menjadi top scorer dalam turnamen tersebut.

"Benar bahwa kami merindukan Spanyol karena keluarga, teman, dan orang-orang yang Anda sayangi berada di sana," kata Callejon kepada AS.

"Kini, saya sangat senang di Napoli. Saya telah memperbarui kontrak di sana selama 4 tahun dan saya sangat bahagia," sambungnya.

Callejon kembali dipanggil masuk skuad tim nasional Spanyol untuk laga kualifikasi Piala Dunia melawan Italia (6/10/2016) dan Albania (10/10/2016). Pemanggilan ini adalah kali pertama bagi Callejon dalam 2 tahun terakhir.

"Saya tidak pernah berhenti berharap dan saya bekerja keras untuk kembali memperkuat timnas. Saya selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk klubku. Napoli memulai musim dengan baik baik secara tim dan pribadi. Jadi saya berharap bisa meneruskan penampilan seperti ini bersama Spanyol," tutur Callejon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com