Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bravo: Tak Mudah Tinggalkan Barcelona

Kompas.com - 25/08/2016, 21:50 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Claudio Bravo mengaku pindah dari Barcelona ke Manchester City merupakan putusan berat. Namun, dia sangat antusias untuk bekerja sama dengan manajer Josep "Pep" Guardiola.

Kamis (25/8/2016), Bravo resmi bergabung dengan Manchester City. Berdasar pemberitaan ESPN, nilai transfer kiper asal Cile itu mencapai 17 juta poundsterling atau sekitar Rp 297 miliar.

"Saya mengikuti perkembangan City dalam beberapa tahun terakhir. Saya semakin tahu setelah berbicara dengan sejumlah rekan di Copa America lalu," ujar Bravo seperti dilansir dari situs resmi klub.

"Tak mudah untuk meninggalkan klub sebesar Barcelona. Saya punya dua tahun fantastis di sana. Namun, kesempatan bekerja bersama Pep Guardiola terlalu bagus untuk ditolak," tutur kiper yang dikontrak empat musim ini.

Di Manchester City, Bravo akan bersaing dengan Willy Caballero dan Joe Hart untuk perebutan posisi utama. Nama terakhir kemungkinan akan pindah lantaran kehadiran Bravo.

"Kini, saya siap menantang kiper-kiper hebat lain di klub ini. Bersama-sama, saya berharap akan bisa memenangi banyak trofi," kata kapten tim nasional Cile itu.

Barcelona pun sudah mendapatkan kiper pengganti Bravo. Kiper Ajax Amsterdam, Jasper Cillessen, sudah resmi bergabung beberapa jam sebelum konfirmasi transfer Bravo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Maarten Paes Bisa Membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2024

Shin Tae-yong Berharap Maarten Paes Bisa Membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2024

Timnas Indonesia
Hasil Real Madrid Vs Alaves 5-0, Parade Gol Los Blancos Usai Pesta Juara

Hasil Real Madrid Vs Alaves 5-0, Parade Gol Los Blancos Usai Pesta Juara

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Man City Salip Arsenal, Buru Gelar sampai Akhir

Klasemen Liga Inggris: Man City Salip Arsenal, Buru Gelar sampai Akhir

Liga Inggris
Hasil Tottenham Vs Man City: Dwigol Haaland Bawa City Geser Arsenal dari Puncak

Hasil Tottenham Vs Man City: Dwigol Haaland Bawa City Geser Arsenal dari Puncak

Liga Inggris
Link Live Streaming Tottenham Vs Man City, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Tottenham Vs Man City, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Mbappe Pasti ke Real Madrid

Mbappe Pasti ke Real Madrid

Liga Spanyol
UCI MTB Eliminator World Cup 2024 Kembali Digelar di Palangkaraya

UCI MTB Eliminator World Cup 2024 Kembali Digelar di Palangkaraya

Sports
Dua Momen Bersejarah VAR di Liga 1

Dua Momen Bersejarah VAR di Liga 1

Liga Indonesia
Hasil Bali United VS Persib Bandung: Gol Jefferson Dibalas David, Laga Imbang 1-1

Hasil Bali United VS Persib Bandung: Gol Jefferson Dibalas David, Laga Imbang 1-1

Liga Indonesia
Raphael Varane Tinggalkan Man United

Raphael Varane Tinggalkan Man United

Liga Inggris
Budi Sudarsono Yakin Skuad Garuda Kalahkan Irak dan Filipina

Budi Sudarsono Yakin Skuad Garuda Kalahkan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Thom Haye: SC Heerenveen Akan Selalu Spesial

Thom Haye: SC Heerenveen Akan Selalu Spesial

Timnas Indonesia
Championship Series Liga 1 2023, Rekor Tandang Persib Apik, Bali United Tak Gentar

Championship Series Liga 1 2023, Rekor Tandang Persib Apik, Bali United Tak Gentar

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com