Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Pogba, Mourinho Kembali Sindir Klopp dan Wenger

Kompas.com - 10/08/2016, 07:33 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber MUTV

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, melontarkan sindiran terhadap para rivalnya usai meresmikan transfer Paul Pogba dari Juventus.

Manchester United akhirnya sukses memboyong Pogba dengan banderol mencapai 89 juta poundsterling (sekitar Rp Rp 1,5 triliun). Pogba pun meraih status sebagai pesepak bola termahal dunia.

Terkait transfer Pogba, dua manajer pesaing Mourinho, yakni Juergen Klopp (Liverpool) dan Arsene Wenger (Arsenal), sempat memberikan pendapatnya.

Bagi Klopp, Pogba yang memiliki banderol tinggi tidak memberikan jaminan sukses untuk Manchester United. Adapun Wenger menilai bahwa kesepakatan Pogba merupakan sesuatu yang gila.

Mourinho pun langsung merespons komentar keduanya. Ia menyebut opini Klopp dan Wenger sebagai sesuatu yang tidak etis. (Baca: Mourinho Geram dengan Komentar Klopp dan Wenger)

Kemudian, dalam sebuah wawancara dengan MUTV, Selasa (9/8/2016), Mourinho kembali "menyerang" dua kompetitornya tersebut.

"Saya paham soal pembicaraan tersebut. Dalam sepak bola, terkadang terjadi pemecahan sebuah rekor, dan hal itu hanya mungkin terjadi di klub-klub seperti Manchester United," kata Mourinho.

"Ketika saya mendengar kritik dari sejumlah manajer, saya tak berpikir bahwa mereka pernah mengalami hal tersebut. Sebab, untuk mengalaminya, Anda harus berada di klub terbaik dunia, dan di Manchester United hal itu bisa terjadi," ucap dia.

Mengenai kehadiran Pogba, Mourinho berharap pemain 23 tahun tersebut bisa memberikan dampak yang positif untuk Manchester United.

"Pogba pemain yang sangat muda. Dia pemain tengah luar biasa dan punya fisik yang bagus. Dia pun memiliki kelincahan dan keterampilan yang baik," ujar Mourinho.

"Sekarang, hal yang harus Pogba pelajari adalah bagaimana bisa bermain sebaik mungkin dengan kami. Anda bisa saja menjadi pemain super, tetapi kami adalah sebuah tim," tuturnya.

Pogba bergabung ke Manchester United setelah menghabiskan masa empat musim di Juventus. Selama di Turin, pemain asal Perancis itu telah merengkuh delapan gelar juara domestik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com