Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Kesalahan Kiper Kroasia dalam Penalti Sergio Ramos

Kompas.com - 25/06/2016, 09:39 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Mirror

KOMPAS.com - Kiper Kroasia, Danijel Subasic, ternyata melakukan kesalahan saat mencoba menahan tendangan penalti kapten Spanyol, Sergio Ramos, saat kedua tim nasional bertemu di fase grup. 

Menurut aturan, seorang kiper harus menerima hukuman jika bergerak maju dari garis gawang sebelum penendang mengeksekusi penalti.

Kepala Wasit UEFA, Pierluigi Collina, mengatakan, kiper yang melanggar aturan tersebut harus menerima kartu kuning dan tendangan penalti harus diulang.

Pernyataan Collina tersebut terkait penampilan Subasic yang berhasil menepis penalti bek Spanyol, Ramos, pada pertandingan terakhir Grup D Piala Eropa 2016 di Stade Matmut Atlantique, Selasa (21/6/2016).

Dari tayangan ulang, Subasic tampak maju ke depan untuk menepis bola tembakan Ramos.

Aksi Subasic ini dianggap melanggar aturan Laws of the Game Pasal 14, yang berlaku dalam tendangan penalti adalah seorang penjaga gawang tidak boleh bergerak mendekat ke arah si kulit bulat dan harus tetap berada di garis gawangnya hingga bola ditendang.

Apabila kiper tersebut melanggar aturan, penalti harus diulang. Namun, wasit asal Belanda, Bjoern Kuipers, tidak menganggap perbuatan Subasic sebagai suatu kesalahan.

Berbeda dengan Kuipers, Collina menilai Subasic telah melanggar aturan.

"Kiper bergerak maju. Kejadian tersebut tidak terlihat oleh tim wasit. Itu sebuah kesalahan. Sayangnya, kesalahan ini terjadi dalam laga yang kepimpinan wasit cukup baik," ucap Collina.

Berkaca pada kesalahan tersebut, Collina meminta kepada 12 wasit yang tersisa di Piala Eropa agar bertugas dengan baik.

"Wasit seharusnya memperhatikan bahwa tendangan penalti dijalankan dengan benar. Penalti harus diulang dan setiap kali kiper melanggar, dia harus diperingatkan," tutur Collina.

Menurut Collina, aturan ini juga berlaku saat kedua tim melakoni adu penalti.


ANDREAS JOEVI/JUARA.NET Bagan babak 16 besar dan fase gugur Piala Eropa 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com