Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karena Gol Bale, Ferdinand Tak Bisa Tidur Dua Minggu

Kompas.com - 23/06/2016, 07:02 WIB

KOMPAS.com - Terjadi sebuah jenaka dalam dialog yang dilakukan ikon Wales, Gareth Bale, dengan bek tengah legendaris Manchester United dan timnas Inggris, Rio Ferdinand. Bale membuat Ferdinand harus mengingat kejadian memalukan pada masa lalunya.

Ferdinand, yang menjadi ambasador dari FIVE magazine, bertugas mewawancarai Bale, Rabu (22/6/2016). Tetapi palang pintu yang sudah mempersembahkan 6 trofi Premier League untuk Manchester United ini sepertinya salah mengajukan pertanyaan.

Bale, yang minggu ini sukses menjebol gawang tiga lawan Wales (Slowakia, Inggris, Rusia) dalam pergelaran Piala Eropa 2016 di Perancis, ditanya tentang gol favoritnya. Tak ayal, eks winger Tottenham Hotspur berusia 26 tahun ini memberikan jawaban yang membuat Ferdinand tertawa.

"Saya ingat ketika berlari melewati Anda," ujar Bale.

Pernyataan Bale tersebut mengacu pada gol yang dia bukukan saat membela Spurs bertandang ke markas Manchester United di Old Trafford pada September 2012.

Ferdinand pun merespons dengan kocak.

"Serius, saya tidak bisa tidur selama dua minggu karena kejadian itu," kata Ferdinand sambil tertawa.

Ferdinand kemudian memberitahu Bale bahwa kisah tersebut akan berbeda jika saat mereka berduel dirinya masih berusia 25 tahun.

"Ya, saat itu Anda memang sudah mulai menua, jadi saya bisa melewatinya," ujar Bale. (Septian Tambunan)

3 - Gareth Bale is now #WAL's all-time highest goalscorer in major tournaments. Galactico. #EURO2016

— OptaJoe (@OptaJoe) June 20, 2016

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Badminton
PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

Badminton
Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Badminton
Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Liga Indonesia
Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Badminton
PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

Timnas Indonesia
Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Badminton
Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Liga Italia
SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com