Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masa Depan Van Gaal Ada di Ajax Amsterdam

Kompas.com - 11/04/2016, 19:01 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber NOS

AMSTERDAM, KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Louis van Gaal, diklaim bakal kembali ke Ajax Amsterdam dan mengurus tim akademi klub tersebut. Hal itu diungkapkan oleh Co Adriaanse, mantan pelatih Ajax.

Pada kurun waktu 1991-1997, Van Gaal merengkuh kesuksesan di Ajax. Ia membawa Ajax meraih tiga gelar Liga Belanda atau Eredivisie, satu titel Liga Champions, satu Piala UEFA, dan beberapa trofi lainnya.

Torehan masa lalu itulah yang membuat Adriaanse yakin bahwa Van Gaal akan kembali ke Amsterdam Arena, markas Ajax.

Dok. aliveforfootball.net Louis van Gaal (tengah) saat merayakan gelar juara Eredivisie bersama para pemain Ajax Amsterdam pada 1996.

"Van Gaal mempunyai ambisi untuk menjadi pelatih kepala tim Akademi Ajax," ujar Adriaanse, yang melatih Ajax pada periode 2000-2001.

"Itulah yang ingin ia nikmati. Van Gaal sudah lama mengidamkannya selama satu dekade lebih," kata Adriaanse melanjutkan.

Saat ini, jabatan pelatih kepala tim akademi Ajax dipegang oleh Said Ouaali. Ia ditunjuk pada Desember 2015, menyusul kepergian Wim Jonk.

Meskipun sudah ada Ouaali, Ajax dikabarkan masih mencari sosok permanen untuk menangani tim akademi.

Sepak terjang Van Gaal bersama Manchester United tengah menjadi sorotan. Dia dinilai tak mampu mengangkat prestasi Setan Merah, julukan Manchester United.

Terlebih, Manchester United baru saja menelan kekalahan 0-3 dari Tottenham Hotspur di White Hart Lane, Minggu (10/4/2016). Hal ini jelas mengancam posisi Van Gaal sebagai pelatih.

Kontrak Van Gaal di Manchester United baru berakhir pada musim 2016-2017. Namun, masa depannya masih dipertanyakan, seiring munculnya isu kedatangan Jose Mourinho di Old Trafford.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com