Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Siap Angkut Gelandang Schalke?

Kompas.com - 17/02/2016, 18:14 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Gelandang Schalke 04, Leroy Sane, dianggap sebagai salah satu pesepak bola muda potensial di Eropa. Tak heran, klub sekelas Barcelona menjadikan Sane sebagai salah satu incarannya.

Media olahraga Spanyol, Mundo Deportivo, mengabarkan El Barca telah mengirimkan perwakilannya, Robert Fernandez dan Urbano Ortega, untuk memantau langsung perkembangan Sane di Jerman.

Fernandez dan Ortega juga dikabarkan menyaksikan laga Bundesliga antara Schalke dan Mainz, pada Sabtu (13/2/2016). Dalam laga yang dimenangi Mainz dengan skor 2-1 itu, Sane tampil selama 84 menit.

Barcelona disebut sudah mengikuti perkembangan Sane sejak dua tahun yang lalu. Hal itu berawal dari penampilan impresif Sane saat tampil di ajang UEFA Youth League, sebelum menembus tim utama Schalke.

Menurut Mundo Deportivo, Barcelona tertarik dengan Sane karena dinilai memiliki potensi yang serupa dengan geladang Andres Iniesta dan Arda Turan.

Akan tetapi, Barcelona tidak sendiri. Sejumlah klub besar Eropa seperti Liverpool, Real Madrid, Arsenal, Manchester United, dan Chelsea juga dikabarkan berminat dengan pemain berusia 20 tahun itu.

Berkat penampilan impresifnya, Sane juga berhasil memikat pelatih tim nasional Jerman, Joachim Loew. Sane pun sudah melakoni debutnya bersama Der Panzer pada 13 November 2015.

Musim ini, Sane mencatatkan 21 penampilan Bundesliga dengan torehan lima gol dan empat assist. Adapun di Liga Europa, Sane bermain lima laga dan mencetak satu gol.

Kontrak Sane bersama Schalke baru berakhir pada Juni 2019. Dalam kontraknya, Sane punya klausul pelepasan minimum sebesar 37 juta euro (sekitar Rp 557 miliar).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com