Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rusuh Jelang Laga, UEFA Dakwa Lithuania dan Inggris

Kompas.com - 15/10/2015, 00:28 WIB
PARIS, Kompas.com - Kerusuhan penonton menjelang pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2016 antara Lithuania dan Inggris pada Senin (12/10/2015) di Vilnius membuat UEFA mendakwa kedua negara itu.

Sejumlah laporan mengatakan bahwa kelompok suporter Inggris membeli tiket yang dipesan untuk para pendukung tuan rumah di Vilinius. Kemudian, perkelahian tak terhindarkan ketika kedua kubu pendukung saling memukul menjelang pertandingan.

Barisan polisi dibentuk di antara kedua kubu pendukung itu untuk mengendalikan situasi. Hal ini kemudian membuat sebagian besar suporter terpisah, yang kemudian menghalangi tangga.

FA dan Federasi Sepak Bola Lithuania (LFF) didakwa dan akan diadili oleh badan kontrol, etika, dan disiplin UEFA pada 22 Oktober.

Kepolisian Lithuania mengatakan pada Selasa (13/10) bahwa mereka akan menanyai federasi sepak bola lokal atas kegagalannya mencegah para penggemar Inggris memasuki zona penggemar tuan rumah.

"Orang-orang Inggris dapat membeli tiket-tiket di internet untuk tribun-tribun yang dialokasikan untuk penggemar Lithuania. Di sanalah terjadi konflik-konflik," kata petugas polisi Vilnius, Vytautas Grasys, kepada para pewarta.

Grasys juga mengatakan bahwa polisi menahan sembilan pendukung Inggris untuk hooliganisme di kota tua Vilnius, di luar stadion, pada Senin.

LFF melempar kesalahan kepada para penggemar Inggris yang membeli tiket untuk zona yang dialokasikan bagi penggemar lokal.

"Penyelidikan internal sedang berlangsung. Tetapi secara praktis kami tidak memiliki keraguan bahwa masalah utama muncul karena sejumlah penggemar dari Inggris melanggar peraturan dan membeli tiket dari pihak ketiga dan bukan dari distributor resmi," kata juru bicara kepada AFP melalui surat elektronik, yang menjadi respon terhadap penyelidikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Internasional
Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Motogp
Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Internasional
Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Sports
Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Internasional
Catatan Nova untuk 2 Pemain Timnas U16, Mathew Ryan dan Lucas Raphael

Catatan Nova untuk 2 Pemain Timnas U16, Mathew Ryan dan Lucas Raphael

Liga Indonesia
Hasil Panama Vs Amerika Serikat 2-1: Diwarnai 2 Kartu Merah, Pulisic dkk Kalah

Hasil Panama Vs Amerika Serikat 2-1: Diwarnai 2 Kartu Merah, Pulisic dkk Kalah

Internasional
Jepang Segrup dengan Indonesia, Samurai Biru Tatap Tantangan Sulit

Jepang Segrup dengan Indonesia, Samurai Biru Tatap Tantangan Sulit

Timnas Indonesia
Persib Berharap Cemas, Alberto Rodriguez Diincar Klub Lain

Persib Berharap Cemas, Alberto Rodriguez Diincar Klub Lain

Liga Indonesia
Menanti Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala AFF U16 2024

Menanti Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala AFF U16 2024

Timnas Indonesia
Italia Terhindar dari Jalur 'Neraka' Euro 2024, Swiss Ingatkan Trauma

Italia Terhindar dari Jalur "Neraka" Euro 2024, Swiss Ingatkan Trauma

Internasional
Euro 2024: Ronaldo Kembali Diganggu Aksi Nekat Fans, Nyaris Kena Tendang

Euro 2024: Ronaldo Kembali Diganggu Aksi Nekat Fans, Nyaris Kena Tendang

Internasional
Jadwal Indonesia dari Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026: Tandang Vs Arab Saudi

Jadwal Indonesia dari Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026: Tandang Vs Arab Saudi

Timnas Indonesia
Para Raja di Fase Grup Euro 2024

Para Raja di Fase Grup Euro 2024

Internasional
Swiss Vs Italia: Gli Azzurri Punya Masalah Besar

Swiss Vs Italia: Gli Azzurri Punya Masalah Besar

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com