Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Higuain Tak Dipanggil Timnas Lagi

Kompas.com - 23/09/2015, 21:00 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Striker Napoli, Gonzalo Higuain, tidak mendapat panggilan dari tim nasional Argentina untuk pertandingan melawan Ekuador dan Paraguay pada Pra-Piala Dunia 2018, Oktober 2015 mendatang. Pelatih Gerardo Martino lebih memilih striker Juventus, Paulo Dybala, yang nihil pengalaman di level internasional.

Padahal, Higuain tampil impresif bersama Napoli. Termutakhir, dia mencetak dua gol saat Napoli menang 5-0 atas Lazio, Minggu (20/9/2015).

"Daftar ini disiapkan sebelum pertandingan tersebut. Kami tak bisa melihat satu pertandingan saja, melainkan keseluruhan penampilan," kata Martino.

Kiprah Higuain memang dianggap mengecewakan pada Copa America 2015. Dia cuma mencetak dua gol dan gagal mengeksekusi penalti pada final melawan Cile.

Bukan kali pertama Higuain tak dipanggil tim nasional. Saat Argentina menjalani dua partai persahabatan pada September 2015, striker berusia 27 tahun ini juga tak turut serta karena kondisinya tidak bugar.

Untuk pertandingan nanti, Martino memanggil Dybala sebagai pengganti. Nama terakhir menunjukkan penampilan menjanjikan dengan mencetak tiga gol dalam lima partai bersama Juventus musim ini.

Berikut ini adalah daftar tim nasional Argentina untuk melawan Ekuador dan Paraguay:

Penjaga gawang: Sergio Romero (Manchester United), Nahuel Guzman (UANL Tigres), Agustin Marchesin (Santos Laguna)

Belakang: Pablo Zabaleta (Manchester City), Nicolas Otamendi (Manchester City), Martin Demichelis (Manchester City), Emmanuel Mas (San Lorenzo), Marcos Rojo (Manchester United), Facundo Roncaglia (Genoa), Ezequiel Garay (Zenit St Petersburg), Milton Casco (Newell's Old Boys), Ramiro Funes Mori (Everton)

Tengah: Javier Mascherano (Barcelona), Lucas Biglia (Lazio), Angel Di Maria (Paris St Germain), Javier Pastore (Paris St Germain), Ever Banega (Sevilla), Roberto Pereyra (Juventus), Enzo Perez (Valencia)

Depan: Lionel Messi (Barcelona), Paulo Dybala (Juventus), Sergio Aguero (Manchester City), Carlos Tevez (Boca Juniors), Nicolas Gaitan (Benfica), Angel Correa (Atletico Madrid), Ezequiel Lavezzi (Paris St Germain)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com