Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tak Beri Izin, Laga Persebaya-Persiba Batal

Kompas.com - 25/04/2015, 17:11 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Laga Persebaya Surabaya menjamu Persiba Balikpapan dalam lanjutan kompetisi liga Indonesia 2015 yang sedianya digelar Minggu (26/4/2015) besok di Gelora Bung Tomo Surabaya akhirnya dibatalkan.

Pertandingan tersebut hingga hari ini tidak mendapat izin keamanan dari polisi. Pihak Panitia Pelaksana Pertandingan (Panpel) sudah berupaya bernegosiasi izin pertandingan kepada Polrestabes Surabaya Polda Jatim hingga Jumat (24/4/2015) malam, namun polisi tetap menolak memberi izin.

"Akhirnya pertandingan terpaksa kami batalkan hingga ada kebijakan lebih lanjut," kata Sekretaris Panpel Pertandingan, Arderio Hukom, Sabtu (25/4/2015).

Pihaknya mengaku sudah melakukan berbagai upaya termasuk alternatif menggelar pertandingan tanpa penonton di luar Gelora Bung Tomo, namun polisi tetap tidak mengizinkan. "Persiapan lain juga sudah kami siapkan termasuk menyiapkan 15 ribu tiket penonton," jelasnya.

Karena telah menyiapkan berbagai kelengkapan seperti sewa stadion, pajak, tiket penonton, dan hal-hal teknis lainnya, Panpel mengaku mengalami kerugian sekitar 120 juta.

Sebelumnya, Kapolda Jatim, Irjen Pol Anas Yusuf, menegaskan tidak akan memberi izin laga lanjutan kompetisi liga Indonesia 2015 di Jawa Timur, menyusul instruksi Kapolri yang mendapatkan surat resmi dari Menpora perihal pembekuan kegiatan PSSI.

Minggu besok, selain pertandingan Persebaya Surabaya melawan Persiba Balikpapan, juga digelar pertandingan antara Persegres Gresik United menjamu lawannya PSM Makasar di Stadion Tri Dharma Gersik.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com