Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Palestina Hadapi Masalah Pelik Jelang Piala Asia

Kompas.com - 08/01/2015, 15:56 WIB
SYDNEY, Kompas.com - Palestina berhasil membuat kejutan ketika untuk pertama kalinya lolos ke putaran final Piala Asia di Australia bulan ini. Tetapi tim "ksatria" tersebut juga harus mengatasi berbagai masalah yang bisa mengganggu kiprah pertama mereka di kejuaraan sepak bola antarbangsa Asia 2015 ini.

Dimulai dari mundurnya pelatih asal Yordania yang selama ini menangani mereka, Jamal Mahmoud, karena alasan pribadi sejak September lalu. Di lini depan, penyerang andalan Imad Khalili dipastikan absen, demikian juga pemain kelahiran Cile, Matias Jadue, yang belum juga mendapat konfirmasi dari FIFA soal penggantian kewarganegaraan.

Jadue, yang ayahnya orang Palestina, pernah empat kali memperkuat tim junior Cile tahun 2009. Ia harus dicoret setelah berakhirnya batas waktu pendaftaran, sementara konfirmasi dari FIFA belum juga turun.

Palestina juga terganggu oleh pembatalan pertandingan persahabatan melawan juara tiga kali event tersebut, Iran, yang akan menghadapi Uni Emirat Arab, Qatar dan Bahrain di Grup C. Sementara itu di dalam negeri, kantor Persatuan Sepak Bola Palestina (PFA), mengalami kerusakan serta memicu kemarahan yang berdampak pada persiapan tim, menyusul serangan Israel di Tepi Barat pada November lalu.

Masalah-masalah tersebut membuat persiapan tim Palestina tidak maksimal, apalagi mereka harus mengawali Piala Asia melawan juara bertahan Jepang pada 12 Januari. Selain itu, Palestina yang tergabung di Grup D, juga akan menghadapi juara 2007, Irak, serta Jordania.

"Menurut saya sulit bagi Palestina," kata mantan pelatih Mahmoud, yang kini digantikan oleh mantan asistennya, Ahmade Al Hassan.

"Namun ada kemungkinan tim Palestina bisa berkiprah lebih jauh karena mereka punya pemain bagus dan juga ada mantan asisten saya yang kini menjadi pelatih kepala. Mereka akan meraih hasil bagus di Piala Asia," katanya.

Mahmoud tidak mengungkapkan keputusannya mengundurkan diri menjelang turnamen besar tersebut. Namun ia hanya menyebut karena "situasi khusus".

"Anda tahu di Palestina di bawah blokade, kehidupan sangat sulit, dan semua olahraga di Palestina punya masalah," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com