Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Manchester City Vs Liverpool, Duel Terbuka

Kompas.com - 25/08/2014, 12:27 WIB
Ary Wibowo

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester City bakal memulai persaingannya dengan Liverpool pada ajang Premier League musim ini di Stadion Etihad, Senin atau Selasa (26/8/2014) dini hari WIB. Kedua tim pun dipastikan bakal tampil menyerang untuk mengincar poin penuh di pertandingan ini.

Bagi City, laga ini amatlah berarti. Manajer City, Manuel Pellegrini pun menyebut setiap laga melawan Liverpool sama seperti pertandingan bernilai enam poin karena skuad asuhan Brendan Rodgers itu adalah salah satu tim terbaik di Premier League.

Apalagi, Liverpool sempat bersaing ketat dengan City pada perebutan gelar juara musim lalu. Liverpool bahkan berpeluang besar keluar sebagai juara setelah berhasil mengalahkan City 3-2 pada 13 April 2014.

Namun, justru City akhirnya mampu meraih titel karena Liverpool tergelincir saat menyerah 0-2 di partai krusial melawan Chelsea. Pellegrini pun menilai timnya memang layak keluar sebagai juara ketimbang Liverpool.

"Ketika mereka mengalahkan kami 2-3 di Stadion Anfield dan orang-orang berkata mereka akan memenangi Premier League, menurut saya kami sangat tidak beruntung bisa kalah. Liverpool mungkin tidak beruntung melawan Chelsea, tetapi mereka beruntung menang melawan kami," kata Pellegrini.

Melawan Liverpool, Pellegrini berkesempatan memainkan skuad terbaiknya yang sudah teruji saat meraih kemenangan pertama melawan Newcastle 2-0, pekan lalu. Hanya, Alvaro Negredo dan Eliaquim Mangala, yang kondisinya masih meragukan.

"Tetapi, dengan pemain yang tersedia sekarang kami yakin bisa memenangi tiga poin di kandang. Mendapatkan tiga poin di kandang di kompetisi ini sangat penting," ujar manajer asal Cile tersebut.

Sementara itu, rasa percaya diri tinggi juga menyelimuti kubu Liverpool. Meski telah kehilangan Luis Suarez yang hijrah ke Barcelona, skuad Liverpool bisa dibilang berbeda ketimbang musim lalu.

Bahkan, gol yang dicetak Daniel Sturridge serta Raheem Sterling saat mengalahkan Southampton, menunjukkan Liverpool sudah mulai terbiasa tanpa kehadiran bomber asal Uruguay tersebut. "Luis adalah pemain hebat, tetapi kami sudah move on darinya." Begitu kata Sturridge seusai melawan Southampton.

Selain itu, Liverpool juga mempunyai sejumlah amunisi baru seperti Javier Manquillo dan Dejan Lovren di barisan pertahanan. Kedua bek itu dinilai bakal menambah barisan pertahanan skuad The Reds.

"Menurut saya kedua tim mempunyai tipe gaya bermain menyerang, tetapi tentu saja mereka akan menjadikan pertandingan ini sulit. tetapi, kami akan mencoba untuk tampil menyerang mereka," ujar Rodgers.

Siaran langsung
BEIN SPORT 3 pukul 02.30 WIB

Perkiraan susunan pemain:
Manchester City: Hart; Clichy, Kompany, Demichelis, Zabaleta; Fernando, Fernandinho, Silva, Toure, Nasri; Aguero
Manajer: Manuel Pellegrini

Liverpool: Mignolet; Manquillo, Skrtel, Lovren, Johnson; Gerrard, Can, Henderson, Coutinho, Sterling; Sturridge
Manajer: Brendan Rodgers

Kemungkinan absen
Manchester City: Alvaro Negredo (cedera), Pablo Zabaleta, Eliaquim Mangala, Bacary Sagna (meragukan)
Liverpool: Adam Lallana, Daniel Agger, Fabio Borini, Jon Flanagan (cedera)

Lima pertemuan terakhir
31/7/2014 - Manchester City 2-2 Liverpool *penalti (uji coba)
13/4/2014 - Liverpool 3-2 Manchester City (Premier League)
26/12/2013 - Manchester City 2-1 Liverpool (Premier League)
3/2/2013 - Manchester City 2-2 Liverpool (Premier League)
26/8/2012 - Liverpool 2-2 Manchester City (Premier League)

Performa lima laga terakhir
Manchester City: M-K-K-K-M
Liverpool: M-M-K-M-M

Prediksi:
Bwin: 1,83 - 3,90 - 4,20
William Hill: 1,83 - 3,50 - 4,33
Kompas Bola: 50 - 50

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Internasional
Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

Internasional
Luapan Kecewa Koeman Belanda Kalah dari Austria: Mengerikan...

Luapan Kecewa Koeman Belanda Kalah dari Austria: Mengerikan...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com