Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Jakmania Dukung Pelarangan Suar dan Kembang Api

Kompas.com - 28/01/2014, 17:41 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum The Jakmania, Larico Ranggamone, mengaku mendukung penuh peraturan pelarangan menyalakan suar dan kembang api di dalam stadion. Menurutnya, sosialisai terhadap peraturan tersebut sudah disampaikan ke seluruh koordinator wilayah The Jakmania.

"Kalau itu sudah menjadi peraturan dari federasi, kami setuju dan sangat mendukung," kata Larico saat dihubungi Kompas.com, Selasa (28/1/2014).

"FIFA dan AFC juga kan mengeluarkan peraturan yang demikian. FIFA pasti mengeluarkan peraturan berdasarkan pengamatan. Yang kami lihat, flare dan kembang api memang cukup menggganggu pertandingan."

"Kami pasti kampanyekan ke seluruh The Jakmania. Dan waktu laga terakhir Trofeo Persija, sudah berhasil," ujarnya.

PT Liga Indonesia sudah memutuskan akan memberikan sanksi tegas bagi klub yang suporternya melakukan aksi yang dapat merugikan jalannya pertandingan selama berlangsungnya kompetisi Indonesia Super League 2014. Hal tersebut meliputi aksi menyalakan suar, kembang api, dan pelecehan rasial.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com