Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moyes: Young Bukan Tukang "Diving"

Kompas.com - 09/11/2013, 19:28 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester United (MU), David Moyes, membantah jika Ashley Young dicap sebagai pemain yang suka diving. Young dituduh melakukan diving pada partai MU kontra Real Sociedad di Liga Champions, Rabu (6/11/2013) lalu.

Saat itu, wasit asal Italia, Nicola Rizzoli, memberikan hadiah penalti setelah Young terjatuh di kotak penalti Sociedad. Namun, tembakan penalti Robin van Persie mampu digagalkan kiper Sociedad, Claudio Bravo.

"Wasit berada sekitar dua meter saat itu (dari Young) dan ia kemudian memberikan penalti. Anda tanyakan saja ke wasit," kata Moyes seperti diberitakan BBC, Jumat (8/11/2013).

Menurut Moyes, penilaian banyak orang terhadap Young atas peristiwa tersebut lebih dikarenakan reputasi Young selama ini. Padahal menurut Moyes, Rizzoli telah melakukan keputusan yang benar dan tak mungkin tertipu oleh ulah Young, jika ia melakukan diving.

"Wasit yang membuat keputusan. Rizzoli sangat berpengalaman. Anda mungkin bisa meragukanya, tetapi ia berada sekitar dua meter," ujar Moyes.

"Dia wasit yang memimpin final Liga Champions 2013. Anda mengharapkan kehebatannya. Apapun yang Anda bicarakan harus lebih banyak tentang wasit Rizzoli daripada pemain, seperti Young," lanjut Moyes.

"Bagi saya, di mana saya berada, saya pasti berpikir itu penalti. Semua orang sekarang bisa berdiri kembali dan menonton dari televisi," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com