"Ibrahimovic Hanya Tak Bisa Terima Kegagalan di Barcelona"

Kompas.com - 30/09/2013, 22:45 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

Sumber Bild
MUENCHEN, KOMPAS.com — Penyerang Paris Saint-Germain Zlatan Ibrahimovic mencela pelatih Bayern Muenchen Josep Guardiola karena tak bisa menerima kenyataan dirinya gagal meraih sukses ketika masih dilatih Pep di Barcelona.

Hal tersebut disampaikan Presiden Bayern Uli Hoeness berkaitan dengan pernyataan Ibra soal Guardiola, belum lama ini.

"Kami tidak sependapat dengan Zlatan Ibrahimovic. Kami sangat puas dengan Pep Guardiola. Menurut saya, Ibrahimovic adalah primadona yang sakit hati yang tak bisa menerima dengan baik kegagalannya di Barcelona. Tak ada klub yang bahagia dengannya," ujar Hoeness.

"Ia hanya ingin mengalihkan perhatian orang dari kenyataan bahwa ia telah gagal di banyak klub. Ia datang (ke sebuah klub) sebagai penyelamat dan pergi sebagai pembuat masalah," tambahnya.

Ibrahimovic dan Pep bekerja sama di Barcelona pada 2009-2010. Selama menjadi warga Camp Nou, Ibra bermain 29 kali dengan enam di antaranya sebagai pengganti di Liga BBVA dan sepuluh kali dengan satu di antaranya sebagai pengganti di Liga Champions.

Belum lama ini, Ibra mengatakan, ia kesulitan bersaing mendapatkan jatah bermain reguler dan akhirnya pindah ke AC Milan karena Lionel Messi meminta Pep memainkannya sebagai penyerang tengah, yang notabene posisi bermain ideal Ibra.

Menurut Ibra, Pep tak pernah berkata jujur kepadanya soal permintaan Messi itu. Ibra pun menilai Pep bukan pria sejati.

Sebagai catatan, pada musim 2009-2010, Messi bermain 35 kali dengan empat di antaranya sebagai pengganti di Liga BBVA dan 11 kali sebagai starter di Liga Champions.

"Guardiola adalah pelatih hebat, tetapi sebagai manusia? Ia adalah pengecut. Ia bukan lelaki sejati. Pada bulan pertamaku di Barcelona, segalanya berjalan dengan baik dan aku mencetak banyak gol. Kemudian, ia mengorbankanku untuk Lionel Messi, tetapi tak berani mengatakan hal itu kepadaku. Guardiola tak bernyali," ujar Ibra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com