Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perpanjang Rekor Kemenangan, Barca Jauhi Atletico

Kompas.com - 25/09/2013, 02:49 WIB
BARCELONA, KOMPAS.com — Barcelona meraih kemenangan 4-1 atas Real Sociedad pada pertandingan Liga BBVA, di Camp Nou, Selasa (24/9/2013). Dengan hasil itu, Barcelona menguasai klasemen dengan nilai 18 dari enam pertandingan, atau unggul tiga angka dari pesaing terdekat, Atletico Madrid.

Kemenangan Barcelona dibuka oleh Neymar pada menit kelima. Gol bermula dari pergerakan Alexis Sanchez di sektor kanan pertahanan Sociedad, yang berujung umpan silang. Neymar meloloskan bola ke gawang, memanfaatkan umpan silang Alexis Sanchez, yang tak diantisipasi sempurna oleh Claudio Bravo. Itu adalah gol pertama Neymar untuk Barcelona di Liga BBVA.

Sekitar dua menit setelahnya, Barcelona mendapatkan gol kedua dari Lionel Messi. Dari sektor kanan pertahanan Sociedad, Neymar melepaskan umpan silang terukur, yang disundul Messi ke sudut kiri bawah gawang Sociedad.

Pada menit ke-22, Sergio Busquets melepaskan tembakan jarak jauh, yang mengubah angka di papan skor menjadi 3-0. Gol bermula dari umpan Neymar yang berujung kemelut di kotak penalti Sociedad. Seorang pemain Sociedad mencoba membuang bola, tetapi Busquets bisa menguasai bola dan melepaskan tembakan ke sudut kiri bawah gawang Bravo.

Sociedad memangkas selisih menjadi 1-3 melalui Alberto de la Bella pada menit ke-64. Dari jarak dekat, ia meloloskan bola kiriman Imanol Agirretxe ke gawang Victor Valdes.

Marc Bartra memulihkan keunggulan tiga gol Barcelona pada menit ke-76. Dari jarak dekat, ia meloloskan bola kiriman Messi ke sudut kiri bawah gawang dengan tendangan kaki kanan.

Pada awal laga, Sociedad mengambil inisiatif menyerang, yang berujung tembakan Haris Seferovic yang membentur mistar gawang Victor Valdes pada menit ketiga.

Setelahnya, Barcelona mengendalikan keadaan dan menyerang. Dua serangan pertama Barcelona membuahkan gol, dari Neymar dan Messi.

Barcelona terus melakukan tekanan dan mendapatkan peluang dari Neymar dan Xavi pada menit ke-13. Tembakan Neymar bisa ditepis Bravo, sementara tembakan Xavi berbuah gol. Namun, gol Xavi dianulir karena hakim garis menilai Neymar lebih dulu off-side dalam proses terciptanya gol itu.

Setelahnya, Sociedad tampak merapatkan pertahanan. Meski kerepotan, mereka bisa mementahkan sejumlah umpan krusial Barcelona, hingga dikejutkan oleh gol Busquets.

Memasuki menit ke-40, Neymar dan Messi kembali menciptakan ancaman untuk Bravo. Sementara tembakan Neymar meleset, bola hasil eksekusi Messi terblok.

Sebelum laga babak pertama berakhir, Sociedad menciptakan peluang melalui Antoine Griezmann. Namun, tembakan jarak jauh yang menyadari sudut kanan bawah gawang itu bisa diantisipasi Valdes.

Begitu babak kedua dimulai, Barcelona langsung melancarkan serangan, yang membuahkan enam tembakan beruntun, melalui Messi, Neymar, dan Sanches. Dua tembakan Messi dan tembakan Neymar bisa dijinakkan Bravo, sementara tiga lainnya meleset.

Setelahnya, kedua kubu beberapa kali bertukar serangan. Sociedad menciptakan peluang melalui Agirretxe dan Griezmann yang diantisipasi Valdes. Barcelona membalas melalui Alexis Sanchez pada menit ke-70. Namun, sundulan Sanchez yang memanfaatkan umpan Xavi itu meleset.

Sociedad bereaksi dan menciptakan dua peluang beruntun, yang salah satunya membuahkan gol De La Bella.

Kedua kubu kemudian kembali terlibat jual-beli serangan, yang diakhiri tembakan Bartra yang membuahkan gol keempat Barcelona.

Memasuki menit ke-80, Barcelona bisa meredam tekanan Sociedad. Selain itu, Barcelona juga tetap konsisten menciptakan peluang. Namun, skor 4-1 tak berubah hingga peluit berbunyi panjang.

Selama pertandingan, menurut catatan Opta, Barcelona menguasai permainan sebanyak 67 persen dan menciptakan sembilan peluang emas dari 23 percobaan, sementara Sociedad menciptakan lima peluang emas dari sembilan usaha.

Barcelona: 1-Victor Valdes; 3-Gerard Pique, 14-Javier Mascherano (15-Marc Bartra 35), 21-Adriano, 22-Dani Alves; 6-Xavi, 8-Andres Iniesta, 16-Sergio Busquets; 9-Alexis Sanchez, 10-Lionel Messi (24-Sergi Roberto 81), 11-Neymar (7-Pedro 74)

Sociedad: 1-Claudio Bravo; 6-Inigo Martinez, 19-Cadamuro, 22-Daniel Estrada (15-Jon Ansotegui 45), 24-Alberto de la Bella; 5-Markel Bergara Larranaga, 7-Antoine Griezmann, 10-Xabi Prieto (9-Imanol Agirretxe 21), 23-Javier Ariel Rosada (14-Rubén Pardo 77), 32-Sangalli; 8-Haris Seferovic

Wasit: Jesus Gil

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com