Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Schuerrle, Impian, dan Seragam Lampard

Kompas.com - 06/08/2013, 21:28 WIB
Ferril Dennys

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Andre Schuerrle mengungkapkan, sejak kecil dirinya sudah memiliki seragam Chelsea dengan nama Frank Lampard. Oleh karena itu, Schurrle mengaku senang pada akhirnya bisa bergabung dengan The Blues.

Schurrle diboyong Chelsea dari Bayer Leverkusen dengan nilai transfer sebesar 18 juta poundsterling. Pemain berusia 22 tahun tersebut mengaku tidak perlu berpikir dua kali untuk menerima tawaran Chelsea karena ia memang ingin melanjutkan kariernya di Stamford Bridge.

"Impianku datang ke sini. Aku selalu ingin bermain di negara lain, khususnya di Premier League karena aku menyaksikan banyak pertandingan saat Michael Ballack membela Chelsea," jelas Schuerrle kepada majalah Chelsea.

"Dia (Ballack) dan Lampard adalah idolaku saat itu. Jadi, (membela Chelsea) sebuah impian yang menjadi kenyataan. Saat kecil, aku memiliki sebuah seragam Chelsea dengan nama Lampard. Jadi, setelah aku bergabung di sini, ibuku mengatakan kepadaku, 'ketika kamu kecil, kamu selalu berjalan dengan mengenakan seragam Lampard dan kini, kamu adalah rekan!',"

"Aku ingin datang ke Chelsea sehingga aku banyak menyaksikan pertandingan mereka pada musim lalu. Mereka mengakhiri musim di posisi tepat dan meraih posisi ketiga sangat penting bagi klub karena itu berarti kami bermain di Liga Champions. Kami tidak perlu melalui babak kualifikasi," beber winger asal Jerman tersebut. (CLS)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com