Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Casillas Masih yang Terbaik di Dunia"

Kompas.com - 05/08/2013, 00:16 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com — Bek Real Madrid, Sergio Ramos, memuji Iker Casillas. Menurutnya, kapten tim nasional Spanyol tersebut masih menjadi penjaga gawang terbaik di dunia.

Casillas menjadi starter ketika Madrid mengalahkan Everton 2-1 di Stadion Dodger, Los Angeles, Sabtu (3/8/2013) waktu setempat atau Minggu (4/8/2013) pagi WIB. Ramos mengakui, sungguh fantastis bermain di depan kiper berusia 32 tahun tersebut.

"Sangat bagus bagiku melihat dia berada di belakang kami," ujar Ramos kepada Marca. "Bagi kami, dia masih menjadi penjaga gawang terbaik di dunia."

"Ada banyak pemain yang mendorongnya sekuat tenaga, dan Diego Lopez pantas mendapatkan kredit untuk musim lalu. Kami sekarang harus melupakan tentang masa Mourinho dan fokus kepada Ancelotti."

"Kami memiliki sejumlah pemain hebat dengan kualitas mumpuni - jadi kami harus beradaptasi."

Musim lalu, ketika Jose Mourinho masih menjadi pelatih Madrid, Casillas harus menerima kenyataan pahit. Pasalnya, sejak awal tahun 2013, dia tak pernah menjadi pilihan utama karena Mourinho selalu mengandalkan Diego Lopez.

Kondisi ini sempat menimbulkan suasana tak harmonis di ruang ganti Madrid, bahkan di Santiago Bernabeu. Sejumlah pemain serta para Madridistas menginginkan Casillas, yang sudah dianggap sebagai maskot Bernabeu, kembali mengisi posisi utama di bawah mistar gawang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com