Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/08/2013, 20:06 WIB
Roberto Januar

Penulis

Sumber Goal
MILAN, KOMPAS.com — Presiden Inter Milan Massimo Moratti mengatakan tetap pada pendiriannya untuk menjual 70 persen saham Inter dengan harga 300 juta euro (sekitar Rp 4,097 triliun).

Goal.com, Minggu (4/8/2013) melaporkan saat ini Moratti tengah intens dalam proses negosiasi dengan calon investor asal Indonesia, Eric Thohir. Negosiasi secara perlahan mengalami kemajuan meskipun mantan presiden Inter Ernesto Pellegrini sempat menyatakan Thohir hanya berorientasi mencari keuntungan.

"Saya melakukan ini atas nama para pendukung. Inter harus dikelola dengan cara yang lebih modern. Ini bukan masalah bertahan hidup, melainkan inovasi," ungkap Moratti pada Gazzetta dello Sport.

"Kalau ingin sesukses masa lalu, Inter harus mengembangkan citra berskala internasional. Nostalgia sudah lewat, sekarang waktunya membangun masa depan," tambahnya.

Moratti menjelaskan keyakinannya bahwa pamor liga Italia di mata internasional merosot tajam beberapa tahun terakhir karena adanya kesalahan manajemen keuangan. Penjualan ini ia lakukan untuk mendapatkan sumber pendapatan baru dan menghadapi persaingan di kancah internasional.

"Selama bertahun-tahun sepak bola Italia merajai Eropa, tidak pernah ada perhatian terhadap urusan finansial internal. Akhirnya kita kalah," jelasnya.

"Mereka ramai menuding itu utang, namun isu utamanya adalah pendapatan. Pendapatan adalah sumber daya utama, dan saya khawatir akan masa depan pendapatan klub."

"Dibandingkan memenangkan treble winner (bersama Jose Mourinho di tahun 2010), cara ini lebih efektif dalam mengubah kebiasaan bernostalgia dan menjaring pendapatan," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com