Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yang Penting Kompak

Kompas.com - 17/06/2013, 03:50 WIB

Jakarta, kompas - Persaingan tim-tim papan atas Liga Kompas Gramedia U-14 semakin ketat. Empat tim teratas bertemu pada pekan ke-22 musim 2013, Minggu (16/6), menyajikan laga ketat yang mengubah urutan klasemen. ASIOP Apacinti kokoh di puncak klasemen setelah menang 2-0 atas Bina Taruna, sementara Mandiri Jaya Bogor naik ke posisi kedua setelah menang 1-0 atas Kabomania dalam derbi Bogor di Stadion Ciracas.

Derbi Bogor antara Kabomania dan Mandiri Jaya Bogor (MJB) berlangsung seru. Laga kedua tim ini selalu ketat karena para pemain termotivasi untuk bermain lebih baik. Para pemain Kabomania lebih rapi dalam organisasi permainan dan kerja sama tim sejak babak pertama hingga paruh babak kedua.

Kedua tim bermain terbuka, memancing teriakan para penonton di tribune stadion saat momen-momen krusial di depan gawang. Pekik teriakan gembira pecah di tribune yang ditempati para orangtua pemain MJB saat Ahmad Robby Firmansyah mencetak gol pada menit ke-51.

”Anak-anak belum percaya diri setelah tidak ada Reza (Muhammad Ilham, pencetak gol terbanyak MJB yang akan berangkat ke Piala Gothia di Swedia). Hari ini anak-anak berjuang lepas dari ketergantungan pada Reza melalui permainan kolektif,” ujar pelatih MJB Derris Hardiansyah.

Motivasi pemain

Di papan bawah, GOR Ragunan menuai kemenangan krusial atas Jakarta North City berkat gol Muhammad Thoriq Dikiansyah. Kemenangan ini berkat permainan kolektif pemain Ragunan. Para pemain usia muda ini termotivasi membawa timnya lepas dari degradasi.

”Pelatih tidak memaksa kami untuk menang. Kami hanya diminta bermain lebih kompak, meningkatkan komunikasi antarpemain, dan tidak individualistis. Kemenangan ini penting bagi kami, tetapi yang lebih penting adalah kami bermain sebagai sebuah tim,” ujar Thoriq.

Salam, asisten pelatih GOR Ragunan, mengakui, para pemain lebih dituntut bermain kompak sebagai tim dan menikmati permainan. Kemenangan bukanlah target utama. (ANG)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com