Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Ancelotti, Madrid Belum Buat Keputusan

Kompas.com - 21/05/2013, 02:30 WIB

MADRID, KOMPAS.com — Presiden Real Madrid, Florentino Perez, mengaku belum menentukan siapa pengganti Pelatih Jose Mourinho. Menurutnya, hal tersebut akan segera dibicarakan dengan jajaran petinggi Madrid dalam beberapa hari ke depan.

Madrid secara resmi mengumumkan bahwa Mourinho akan hijrah dari Santiago Bernabeu musim depan, Senin (20/5/2013). Meski begitu, Mourinho akan tetap melanjutkan tugasnya hingga laga terakhir Madrid di Liga BBVA kontra Osasuna, 1 Juni mendatang.

Belakangan ini dikabarkan salah satu calon kuat pengganti Mourinho adalah Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Carlo Ancelotti. Beberapa hari lalu, bahkan Ancelotti mengatakan kepada pihak Les Parisiens bahwa ia tidak akan bertahan musim depan.

Presiden Paris Saint-Germain (PSG), Nasser Al-Khelaifi, mengakui bahwa Ancelotti memang kemungkinan besar telah menyepakati pra-kontrak dengan Madrid. Namun, ia menegaskan, pihaknya hanya ingin Madrid bertindak sesuai dengan aturan yang ada karena Ancelotti masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2014.

Ketika ditanya mengenai perihal rumor Ancelotti tersebut, Perez mengatakan, "Kami belum memiliki kesepakatan pra-kontrak dengan pelatih mana pun. Hal ini adalah sesuatu yang harus kita lihat secara bersama-sama dalam beberapa hari mendatang."

Mourinho sendiri setelah kepastian ini santer dikabarkan akan kembali ke mantan klubnya, Chelsea. Pelatih asal Portugal itu juga diberitakan telah sepakat secara lisan dengan pemilik Chelsea, Roman Abramovich. Kesepakatan itu dikabarkan baru akan diumumkan secara resmi pada 1 Juli mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Liga Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Liga Indonesia
Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Badminton
Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Liga Indonesia
Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Liga Indonesia
Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Liga Indonesia
Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Motogp
Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Liga Indonesia
Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com