Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disiapkan, 50.000 sampai 60.000 Tiket

Kompas.com - 04/04/2013, 03:37 WIB

Jakarta, Kompas - Sebanyak 50.000 sampai 60.000 tiket akan disiapkan untuk laga persahabatan Arsenal melawan tim nasional sepak bola Indonesia pada 14 Juli di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Penjualan tiket terbatas akan dimulai 7 April, adapun untuk umum 8 Mei.

Hal itu diumumkan dalam konferensi pers ”RCTI Arsenal Tour 2013” di Jakarta, Selasa (3/3). Hadir dalam acara tersebut Wahju Prasetya, perwakilan M-Pro Sports & Entertainment, yang merupakan promotor acara, Head of Loyalty Program Management Division Telkomsel Eko Suprapto, dan perwakilan dari manajemen tiket Reza Puspo.

Menurut Wahju, pihaknya sebenarnya mencetak 86.000 tiket untuk laga persahabatan itu, sesuai dengan kapasitas Stadion Gelora Bung Karno. ”Namun, dari jumlah itu tidak semua dijual untuk umum karena ada yang masuk sebagai jatah sponsor,” kata Wahju.

Sampai sekarang, ia menyatakan, jumlah tiket yang dijual untuk publik belum bisa dipastikan. ”Tetapi, berkisar 50.000 sampai 60.000,” ujarnya.

Wahju memaparkan, penjualan tiket akan dimulai 7 April. Namun, pada periode 7 April sampai 7 Mei, penjualan akan dilakukan secara eksklusif untuk pelanggan Telkomsel.

Reza menambahkan, penjualan untuk publik baru dimulai pada 8 Mei. ”Sampai 8 Juni, tiket akan dijual dengan harga promo,” ujarnya.

Tiket untuk laga tersebut terbagi menjadi lima kelas dengan harga antara Rp 100.000 dan Rp 750.000.

Mengenai skuad Arsenal yang datang ke Indonesia, Wahju mengatakan, tim asal London itu berjanji membawa pemain-pemain inti yang selama ini memperkuat klub itu di Liga Inggris. ”Arsenal berjanji akan datang full team ke Jakarta,” katanya. (K02)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com