Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apapun Jabatannya, Aji Santoso Siap Tangani Timnas U-23

Kompas.com - 29/03/2013, 13:59 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih Tim Nasional Indonesia di bawah usia 23 tahun, Aji Santoso, siap menduduki posisi apapun jika ditunjuk Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) terlibat langsung di Timnas U-23 untuk SEA Games XXVII/2013 Myanmar.

Menurut Aji, terpenting adalah bisa memberikan sesuatu yang terbaik bagi bangsa Indonesia. Kepentingan bangsa menjadi segala-galanya bagi Aji tanpa memikirkan status jabatannya di Timnas U-23.

"Saya belum diberitahu secara pasti posisi di Timnas U-23 untuk SEA Games mendatang. Tetapi, apapun posisinya, saya tak masalah karena ini semua demi kepentingan bangsa Indonesia. Saya siap memikul tugas yang akan diberikan," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Jumat (29/3/2013).

Seperti diketahui, Satlak Prima memutuskan untuk menunjuk Rahmad Darmawan dan Aji Santoso sebagai pelatih Indonesia U-23 yang dipersiapkan untuk SEA Games XXVII/2013 Myanmar.

Satlak Prima akan segera mengurus Surat Keputusan (SK) untuk mengesahkan penunjukkan duet RD dan Aji.

Saat ditanya mengenai masa depannya sebagai pelatih Timnas U-23 yang kini dijabatnya, Aji masih akan menunggu keputusan dari PSSI.

"Saya masih memiliki kontrak menangani Timnas U-23. Tetapi, saya akan menunggu bagaimana kelanjutannya. Kalau tak salah, hal ini akan dibicarakan pada Rapat Komite Eksekutif PSSI," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com