Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kagawa Bawa MU Ungguli Norwich

Kompas.com - 02/03/2013, 22:45 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester United (MU) unggul 1-0 atas Norwich City  hingga akhir babak pertama pada lanjutan Premier League di Stadion Old Trafford, Sabtu (2/3/2013). Gol semata wayang Setan Merah dicetak Shinji Kagawa.

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, MU mengambil inisiatif menyerang lebih dulu pada menit-menit awal. Robin van Persie mendapat kesempatan pada menit ke-15. Sayang, usahanya memanfaatkan kerjasama satu dua dengan Wayne Rooney masih dapat digagalkan kiper Mark Burn.

Pada menit ke-31, giliran Rooney yang mendapatkan peluang. Berawal dari kemelut di dalam kotak penalti, bomber asal Inggris tersebut mencoba melepaskan tendangan keras ke arah gawang. Beruntung, bek Norwich, Michael Turner, dengan sigap mampu memblok bola sepakkan Rooney sehingga hanya menghasilkan tendangan pojok.

MU terlihat lebih mendominasi sepanjang babak ini. Mengandalkan lini sayap yang dihuni Shinji Kagawa dan Antonio Valencia, beberapa kali Setan Merah mengancam barisan pertahanan Norwich. Sementara, tim tamu hanya terlihat mengandalkan serangan balik yang tidak terlalu membahayakan lawan.

MU terus menekan hingga menit-menit akhir babak pertama. Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-45 melalui gol Kagawa yang sukses memaksimalkan umpan Van Persie. Skor 1-0 untuk MU pun bertahan hingga turun minum.

Menurut catatan Soccernet, selama paruh pertama, MU menguasai bola sebanyak 66 persen dan menciptakan tiga peluang emas dari sembilan usaha. Adapun tim tamu tidak satu pun melepaskan tendangan ke arah gawang.

Susunan Pemain:
Man Utd:
1-David De Gea, 3-Patrice Evra, 6-Jonathan Evans, 12-Chris Smalling, 15-Nemanja Vidic, 7-Antonio Valencia, 8-Anderson, 16-Michael Carrick, 26-Shinji Kagawa, 10-Wayne Rooney, 20-Robin Van Persie.
Pelatih: Sir Alex Ferguson.

Norwich: 28-Mark Bunn, 2-Russell Martin, 5-Sebastien Bassong, 6-Michael Turner, 18-Javier Garrido, 4-Bradley Johnson, 7-Robert Snodgrass, 8-Jonathan Howson, 12-Anthony Pilkington, 14-Wesley Hoolahan, 9-Grant Holt.
Pelatih: Chris Hughton.

Wasit: Neil Swarbrick.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com