Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meneruskan Kehebatan Dinamit Denmark

Kompas.com - 02/03/2013, 02:46 WIB

Michael Laudrup memang seorang pesepak bola sejati. Dia lahir dari keluarga pesepak bola. Ayahnya, Finn Laudrup, adalah mantan pemain klub Brondby yang juga pendiri sekolah sepak bola anak-anak, Vanlose. Di klub inilah Michael berlatih sepak bola bersama saudara kandungnya, Brian.

Ketika ayahnya dipanggil ke Brondby, keluarga Laudrup pun pindah ke Brondby. Michael dan Brian pun meneruskan berlatih di klub itu hingga Michael mengikuti ayahnya pindah ke klub Divisi I Kobenhavns Boldklub pada 1976.

Michael memulai debutnya sebagai pemain senior pada 1981 di Kobenhavns Boldklub. Dia tampil 14 kali bersama Boldklub dengan menyumbang tiga gol. Bakatnya yang besar membuat Brondby tertarik untuk membawa dia. Bersama Brondby, Michael menyumbangkan 24 gol dari 38 kali penampilannya.

Ibarat magnet, daya tarik Laudrup sampai juga ke Italia. Juara liga Serie A, Juventus, pun tertarik untuk membawanya dengan uang pindah yang menjadi rekor terbesar dalam sejarah sepak bola Denmark, yaitu satu juta dollar AS (sekitar Rp 9,7 miliar).

Akan tetapi, karena Juventus terkena aturan larangan memiliki lebih dari dua pemain asing dalam satu tim, Laudrup lalu dipinjamkan kepada Lazio untuk satu musim.

Laudrup yang tak tahu dia akan dipinjamkan ke Lazio ketika menandatangani kesepakatan dengan Juve hanya bisa menerima keputusan itu. Di klub Italia ini pun, kilau Laudrup semakin benderang meski hanya mencetak sembilan gol dari 60 kali penampilannya.

Laudrup akhirnya bergabung dengan Juve mulai musim panas 1985. Ia menggantikan Zbigniew Boniek. Dia bermain bersama Michel Platini, dan pada tahun pertamanya langsung memenangi liga Serie A 1985/1986, juga juara Piala Intercontinental.

Sukses bersama Juve berlanjut di Barcelona. Dia memilih klub Spanyol itu karena di situlah pesepak bola idolanya, Johan Cruyff, membangun sebuah tim. Bakatnya semakin terasah bersama Cruyff yang meletakkan filosofi sepak bola Belanda di klub itu.

Tim yang dijuluki ”Johan Cruyff Dream Team” itu menjuarai La Liga empat tahun berturut-turut, 1991-1994, dan sejumlah kejuaraan lain. Laudrup pun dua kali terpilih sebagai pemain terbaik di Spanyol (1991 dan 1992) meski di tim itu juga ada Pep Guardiola, Hristo Stoichkov, Jose Maria Bakero, dan Txiki Begiristain.

Masa-masa indah itu harus berakhir tahun 1994, dengan kehadiran penyerang asal Brasil, Romario Faria. Laudrup pun meninggalkan Barcelona dengan berat hati.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com