Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penahbisan Striker Walcott

Kompas.com - 22/12/2012, 11:40 WIB

WIGAN, KOMPAS.com — Stadion DW akan jadi saksi saat Arsenal menahbiskan Theo Walcott sebagai strikernya. Ke mana Olivier Giroud?

Lupakan bomber Perancis itu. Saat ini, Walcott adalah top scorer sementara The Gunners dengan suntingan 11 gol.

Jangan pernah bandingkan raihan Walcott dengan Robin van Persie. Dalam rentang yang sama—17 pertandingan—musim lalu, RvP sudah melesatkan 24 gol bagi Arsenal.

London Merah memang harus memiliki solusi instan agar tak salah dan kalah lagi. Didepak lawan, Arsenal akan keluar dari lima besar klasemen, setelah dua tim lainnya, Everton dan West Bromwich Albion, memiliki jumlah poin yang sama dengan Arsenal, yaitu 27.

Menunggu hingga Januari terlalu lama, hanya untuk mendapatkan pengganti Giroud yang baru menyumbangkan empat gol. Walcott menjadi solusi praktis Manajer Arsene Wenger dalam laga pekan ke-18 Premier League yang direncanakan tayang di Global TV, Sabtu (22/12/2012) mulai pukul 19.15 WIB.

Di lain pihak, tuan rumah Wigan Athletic tengah berkubang di jurang terdalam. Lima kekalahan dalam tujuh laga membuat armada Roberto Martinez berada di posisi ke-18 alias tim terakhir yang dijatahkan untuk turun kelas dari Premier League.

Performa lini belakang jadi problem utama. Pasalnya, The Latics selalu kebobolan minimal dua gol dalam tujuh laga terakhir.

Kalau manajer berpaspor Spanyol itu gagal, jangan ragukan karena Walcott akan dengan kejam membombardir jala Ali Al-Habsi. Ia ingin membuktikan ambisinya berpindah posisi sebagai striker dan sekaligus menjadi gong penahbisan Wenger memindahkan posisinya sebagai striker. Dengan demikian, Walcott pun akan segera meneken perpanjangan kontrak yang tak kunjung ditandatangani dari awal musim ini.

Perkiraan Susunan Pemain
Wigan (3-4-3):
Al-Habsi; Boyce, Caldwell, Figueroa; Stam, McCarthy, McArthur, Beausejoir; Gomez, Kone, Santo
Manajer: Martinez

Arsenal (4-2-3-1): Szczesny; Sagna, Mertesacker, Vermaelen, Gibbs; Wilshere, Arteta; Oxlade-Chamberlain, Cazorla, Podolski; Walcott
Manajer: Wenger

Kemungkinan Absen
Wigan: Miyaichi, Crusat, Piscu, Watson (cedera), Alcaraz, Ramis (meragukan)
Arsenal: Santos, Diaby, Fabianski, Miquel (cedera), Koscielny (meragukan)

Lima Duel Terakhir
16/4/2012 - Arsenal 1-2 Wigan (EPL)
3/12/2011 - Wigan 0-4 Arsenal (EPL)
22/1/2011 - Arsenal 3-0 Wigan (EPL)
29/12/2010 - Wigan 2-2 Arsenal (EPL)
30/11/2010 - Arsenal 2-0 Wigan (Piala Liga)

Performa Lima Laga Terakhir
Wigan: K-S-K-K-M
Arsenal: M-K-M-K-K

Prediksi
Bwin: 4,60 - 4,10 - 1,72
William Hill: 5,00 - 3.40 - 1,75
Kompas Bola: 45-55

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com