Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Patukan Mematikan "Ayam Jantan" di Parma

Kompas.com - 15/11/2012, 05:00 WIB

PARMA, KOMPAS.com — Italia menelan kekalahan saat menjamu Perancis di Stadion Ennio Tardini, Rabu atau Kamis (15/11/2012) dini hari WIB. Sempat unggul melalui Stephan El Shaarawy, "Gli Azzurri" akhirnya menyerah saat tim "Ayam Jantan" membalas dengan dua gol balasan kreasi Mathieu Valbuena serta Befetimbi Gomis.

Italia mendapat peluang perdana melalui Mario Balotelli. Mendapat umpan matang El Shaarawy, tendangan keras Balotelli dari luar kotak penalti masih mengenai mistar gawang Perancis.

Memasuki menit ke-35, Italia akhirnya mencetak gol ke gawang Hugo Lloris. Umpan terobosan manis Riccardo Montolivo diteruskan dengan sempurna El Shaarawy untuk merobek jala Perancis.

Akan tetapi, keunggulan Italia tak bertahan lama. Dua menit berselang, aksi individu Valbuena dari sisi kiri diteruskan tendangan melengkung keras yang merobek jala Salvatore Sirigu. Skor 1-1 bertahan hingga paruh pertama pertandingan.

Pada pertengahan babak kedua, Perancis membungkam publik tuan rumah lewat aksi striker pengganti Bafetimbi Gomis. Tendangan Patrice Evra yang mengarah ke tiang jauh disontek Gomis untuk menaklukkan Sirigu.

Tertinggal dari Perancis, Italia mencoba melakukan serangan lebih efektif ke daerah pertahanan lawan. Dua menit jelang pertandingan usai, Emanuele Giaccherini hampir saja membuat skor sama kuat. Sayang, tembakan pemain Juventus itu hanya menerpa mistar gawang Lloris. Perancis pun berhasil menang 2-1 atas Italia.
 
Susunan Pemain
Italia (4-3-3):
16-Salvatore Sirigu; 2-Christian Maggio, 15-Andrea Barzagli (19-Leonardo Bonucci 46), 3-Giorgio Chiellini, 6-Federico Balzaretti; 18-Riccardo Montolivo (24-Alessandro Florenzi 51), 4-Marco Verratti (21-Andrea Pirlo 51), 8-Claudio Marchisio (Emanuele Giaccherini 51); 7-Antonio Candreva (10-Sebastian Giovinco 70), 9-Mario Balotelli, 14-Stephan El Shaarawy (22-Alessandro Diamanti 73)

Perancis (4-3-2-1): 1-Hugo Lloris; 2-Mathieu Debuchy (13-Anthony Reveillere 46), 21-Laurent Koscielny, 5-Mamadou Sakho, 3-Patrice Evra; 20-Etienne Capoue (17-Maxime Gonalons 83), 12-Blaise Matuidi, 11-Moussa Sissoko; 8-Mathieu Valbuena (19-Yoann Gourcuff 72), 9-Olivier Giroud (18-Bafetimbi Gomis 63), 7-Franck Ribery (14-Jeremy Menez 63)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com