Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini "Jersey" Baru Timnas Indonesia di AFF

Kompas.com - 12/11/2012, 18:29 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Produsen perlengkapan olahraga Nike resmi meluncurkan seragam baru tim nasional Indonesia yang akan bertanding dalam Piala AFF 2012 di Malaysia dan Thailand pada 24 November hingga 22 Desember mendatang.

Marketing Manajer Nike Indonesia Nino Priambodo mengatakan, seragam yang didominasi warna merah dan hijau itu merupakan produk ramah lingkungan dan menggunakan teknologi karena berbahan 100 persen poliester daur ulang dan bahan-bahan ramah lingkungan lainnya.

"Untuk ke depannya, timnas akan menggunakan jersey ini dalam pertandingan internasionalnya. Harapan kita dengan diluncurkannya seragam baru ini, atlet kita mendapatkan motivasi dan energi ekstra agar bisa berkontribusi maksimal untuk Indonesia," ujar Nino saat jumpa pers di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (12/11/2012).

Nino mengungkapkan, warna hijau dalam seragam baru ini diilhami dengan jersey timnas Indonesia era 1950-an. Di bagian belakang dalam punggung seragam, juga masih terdapat tulisan "Bhinneka Tunggal Ika", yang sebelumnya juga sudah dicetak pada seragam timnas sejak 2010 lalu.

"Seragam timnas sendiri selalu konsisten dengan lambang garuda di bagian dada sebelah kiri yang diharapkan dapat memberi motivasi yang sangat kuat kepada setiap pemain yang memakainya," ujar Nino.

Sekretaris Jenderal PSSI Halim Mahfudz mengaku senang dengan peluncuran seragam baru yang akan mulai tersedia di outlet Nike mulai 15 November dengan harga Rp 649.000 tersebut. Ia berharap dengan adanya seragam baru itu dapat membangkitkan motivasi dan semangat Irfan Bachdim dan kawan-kawan untuk meraih prestasi dalam Piala AFF 2012.

"Menyadari beratnya tugas para atlet timnas kita untuk memenangkan Piala AFF dan mengharumkan nama bangsa, PSSI selalu menyediakan yang terbaik bagi mereka, dan seragam tentunya memegang peranan penting terutama untuk menampilkan semangat kebangsaan kita," kata Halim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

    Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

    Timnas Indonesia
    Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

    Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

    Timnas Indonesia
    Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

    Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

    Timnas Indonesia
    Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

    Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

    Liga Inggris
    Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

    Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

    Liga Inggris
    Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

    Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

    Bundesliga
    Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

    Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

    Liga Italia
    Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

    Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

    Badminton
    Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

    Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

    Liga Inggris
    Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

    Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

    Timnas Indonesia
    3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

    3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

    Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

    Timnas Indonesia
    Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

    Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

    Motogp
    Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

    Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

    Liga Inggris
    Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

    Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com