Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Sarankan Sahin ke Premier League

Kompas.com - 23/08/2012, 00:00 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Jose Murinho, memberikan wejangan kepada Nuri Sahin. Premier League dinilai Mou cocok untuk mengembangkan karier Sahin.

Hebatnya, Mourinho enggan mengintervensi keputusan gelandang Turki.

"Ke klub mana pun dia pergi, semuanya sama. Saya hanya berharap segalanya segera dipastikan dan dia mendapatkan yang terbaik. Liverpool, Arsenal, atau Tottenham Hotspur, saya tidak dapat memilihkan untuknya," tegas pelatih asal Portugal tersebut.

Tiga klub Inggris itu memang tertarik meminang Sahin. Lelaki berusia 23 tahun kemungkinan besar berlabuh di Arsenal.  Tim "Meriam London" lebih butuh talenta Sahin untuk menggantikan Alex Song telanjur pergi ke Barcelona.

Sahin direkrut Madrid dari Borussia Dortmund pada 1 Juli 2011 dan masih punya sisa kontrak hingga 2017. (SS)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com