Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Dekat Balotelli, Ibu Kandung Rela Hidup Sulit

Kompas.com - 16/07/2012, 16:09 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Dengan perolehan 120.000 poundsterling per pekan, Mario Balotelli telah menjadi pesepak bola yang populer dan berkelimpahan harta. Namun, jumlah ini jauh berbeda dengan kehidupan ibu kandungnya, Rose Barwuah. Sebagai seorang petugas kebersihan di sebuah kantor penyewaaan mobil, Daily Mail mencatat, Rose hanya menerima bayaran sekitar 6,08 poundsterling per jam.

Sementara itu, ketika Balotelli berkeliaran dengan mobil Bentley Continental GT seharga 120.000 poundsterling, ibunya hanya bisa mondar-mandir dengan menaiki bus nomor 11 untuk berangkat dari daerah tempat tinggalnya di Wythenshawe ke tempat kerjanya di kawasan Cheadle, Greater Manchester.

Perempuan berusia 46 tahun itu melahirkan "Super Mario" dan menyerahkannya untuk diadopsi ketika bintang muda Manchester City itu berusia dua tahun. Rose lalu memutuskan untuk pindah ke Manchester pada Natal tahun lalu untuk lebih dekat dengan putranya itu.

"Dia (Rose) datang dari Italia dengan anak perempuannya. Banyak orang yang ketika tahu tentang anaknya yang terkenal itu tidak percaya bahwa dia bekerja sebagai petugas kebersiah. Ini sebuah ironi, karena sementara anaknya memoles medali di Premier League, dia justru sedang membersihkan meja," tutur seorang sumber seperti dilansir Mirror.

Sumber tersebut juga menyebutkan bahwa pemain berusia 21 tahun itu pernah terlihat berada di sekitar kawasan tempat tinggal Rose bersama sudara lelakinya, Enoch. Di kawasan itu, lanjutnya, tak lazim melihat Bentley putih yang mewah diparkir.

"Sebuah kejutan jika dia menemui Rose sampai ke perumahan ini sementara dia memperoleh jutaan pound dan tinggal di rumah yang mewah di Alderley Edge," tuturnya.

Namun, sumber tersebut juga menyebutkan bahwa Rose tak menginginkan uang Mario karena Rose tetap memutuskan untuk tinggal di rumahnya sekarang di Wythenshawe. Rose hanya ingin bisa bertemu dengan Balotelli sesering mungkin dan belum berniat sama sekali untuk kembali ke Italia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com