Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Natale Larang Anaknya Tiru Model Rambut Balotelli

Kompas.com - 12/07/2012, 13:42 WIB

KOMPAS.com — Penampilan gemilang Mario Balotelli dalam ajang Piala Eropa 2012 membuatnya menjadi idola bagi anak-anak, termasuk anak lelaki rekan setim Balotelli di tim nasional Italia, striker Antonio Di Natale. Di Natale mengaku bahwa anaknya ikut tersengat "demam Mario Balotelli" pascaperhelatan akbar di Polandia-Ukraina itu.

Salah satu dampak demam itu adalah putranya, Filippo, ingin bergaya mirip dengan Balotelli. Di Natale pun segera menolak memberikan izin.

"Anak lelaki saya berbicara kepada saya melalui telepon dan bertanya apakah dia boleh memiliki model rambut seperti Balotelli, sesuatu yang tak akan saya izinkan," ungkapnya kepada Gazzetta dello Sport seperti dilansir Goal.com.

Kapten Udinese itu tak memberi tahu alasannya memberikan izin kepada anak lelakinya. Namun, tingkah kontroversial pemain berusia 21 tahun itu diperkirakan menjadi salah satu faktor pertimbangan Di Natale.

Balotelli tampil gemilang bersama Italia dengan mencetak tiga gol di Polandia-Ukraina, termasuk sepasang gol kemenangan saat menyingkirkan Jerman di babak semifinal perhelatan akbar di Polandia-Ukraina itu dan membawa "Gli Azzurri" maju ke babak final.

Di Natale pun mengakui kemampuan menakjubkan yang dipertontonkan Balotelli. Menurutnya, pemain keturunan Ghana itu memiliki bekal sempurna sebagai seorang striker.

"Balotelli memang memiliki kecepatan, kekuatan, dan tendangan kaki kanan yang luar biasa. Dia membutuhkan untuk bermain lebih sering untuk timnya dan bekerja keras dalam pergerakan ke depan sehingga kemudian dia bisa memenangi Ballon d'Or. Dia merupakan fenomena pemain potensial," tutur Di Natale.

Pujian dari Di Natale ini bukan satu-satunya. Banyak pujian yang telah diberikan kepada Balotelli atas penampilannya sepanjang ajang Piala Eropa 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com