Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Foto: Kostum Hitam dan Wajah Suram Belanda

Kompas.com - 18/06/2012, 12:42 WIB

KOMPAS.com - Selesai. Begitulah nasib Belanda di ajang Piala Eropa 2012. Negara yang terkenal sebagai asal gaya permainan "total football" ini akhirnya harus angkat koper sebelum bisa melangkah maju ke babak perempat final perhelatan sepak bola akbar antarnegara se-Eropa ini. Bahkan, pulang tanpa menuai satu skor pun.

Kepala para pemain "De Oranje" tertunduk setelah kalah 1-2 dari timnas Portugal pada matchday ketiga Grup B, di Metalist Stadium, Minggu (17/6/2012). Meski sempat unggul 1-0 terlebih dulu dengan gol yang dicetak Rafael Van der Vaart pada menit ke-11, Robin van Persie dan kawan-kawan harus menerima kenyataan pahit dengan dua gol yang dicetak oleh striker andalan Seleccao, Cristiano Ronaldo.

Selebrasi Ronaldo dan para pemain Portugal menjadi pemandangan yang menyakitkan bagi Arjen Robben dan kawan-kawan. Pasukan Bert van Marwijk tak menuai keajaiban apa-apa. Meski sudah menurunkan Rafael van der Vaart, Klaas-Jan Huntelaar dan Ron Vlaar, angan-angan panen gol melalui serangan bertubi-tubi menguap.

Van der Vaart yang berhasil membuka kesempatan bagi Belanda untuk lebih percaya diri malah harus kerja keras menahan laju serangan para penggawa Paulo Bento.

Pelatih Van Marwijk mengakui bahwa anak-anak asuhannya memulai laga dengan baik namun menjadi tak tenang setelah itu. Dan akhirnya, wajah mereka pun suram sekelam kostum hitam yang mereka kenakan...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com