Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Del Bosque: Cedera Puyol Pukulan Telak bagi Spanyol

Kompas.com - 09/05/2012, 01:12 WIB

MADRID, KOMPAS.com — Pelatih Spanyol, Vicente Del Bosque, menyesalkan cedera bek Barcelona, Carles Puyol. Masa panjang pemulihan kondisi pemain berusia 34 tahun itu akan membuatnya absen membela "La Furia Roja" di Euro 2012, bulan depan.

Melalui pihak Barcelona, Puyol dikabarkan akan melakukan operasi lutut, Sabtu (12/5/2012). Ia akan menepi minimal enam pekan untuk merehabilitasi kondisi fisiknya. Dengan demikian, ia dipastikan absen membela sisa laga Barcelona, termasuk di final Copa Del Rey, Jumat (25/5/2012). Bahkan, ia bisa saja absen membela Spanyol di Euro 2012.

Pelatih Spanyol, Vicente Del Bosque, mengaku cedera Puyol tersebut merupakan pukulan telak bagi timnya. Ia menilai pengalaman dan ketangguhan Puyol di lini belakang masih sangat dibutuhkan oleh juara bertahan Piala Eropa 2008 tersebut.

"Cederanya Puyol adalah pukulan telak. Kami bukan hanya akan kehilangan permainannya di lapangan, melainkan juga kontribusinya dalam tim," ujar Del Bosque.

"Sangat menyedihkan tragedi ini terjadi jelang laga internasionalnya yang ke-100. Tetapi, saya berharap bisa tetap membawa Puyol ke Euro 2012, karena penampilannya yang hebat di musim ini," imbuh pelatih berusia 61 tahun ini.

Selain itu, Del Bosque juga mengomentari perihal cedera yang menghinggapi salah satu penggawa lainnya, David Villa. Ia berharap baik Puyol maupun Villa dapat segera pulih dari cedera sebelum turnamen Ukraina-Polandia itu berlangsung pada Juni mendatang.

"Kami khawatir, sangat sulit untuk memanggil pemain lain jika mereka (Puyol dan Villa) tidak dapat bermain bersama dalam satu pertandingan," katanya lagi.

Dalam Piala Eropa nanti, Spanyol berada di Grup C. Cesc Fabregas dan kawan-kawan pertama kali akan meladeni tim legendaris, Italia, pada 10 Juni. Berikutnya, mereka akan menghadapi Irlandia dan Kroasia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

    Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

    Sports
    De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

    De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

    Liga Inggris
    Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

    Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

    Bundesliga
    Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

    Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

    Liga Indonesia
    BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

    BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

    Liga Indonesia
    Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

    Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

    Badminton
    Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

    Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

    Badminton
    Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

    Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

    Liga Inggris
    Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

    Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

    Liga Italia
    Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

    Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

    Liga Italia
    Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

    Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

    Sports
    Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

    Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

    Bundesliga
    Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

    Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

    Timnas Indonesia
    FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

    FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

    Timnas Indonesia
    PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

    PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com